Mohon tunggu...
Erlin MeiDianingtyas
Erlin MeiDianingtyas Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa S1 Sosiologi - Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik - Universitas Airlangga

Good!

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Lapangan THOR: Primadona Warga Surabaya untuk Berolahraga

29 Mei 2022   11:45 Diperbarui: 29 Mei 2022   11:51 26648
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
(Potret pada sore hari, dok. pribadi)

                                                                                                             

Halo! Perkenalkan saya Erlin Mei Dianingtyas, Mahasiswa dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik program studi S1 Sosiologi Universitas Airlangga yang mencoba untuk menuliskan artikel tentang Lapangan THOR sebagai primadona warga Surabaya untuk berolahraga.

Lapangan THOR adalah singkatan dari Tot Heil Onzer Ribbenkast yang berarti salam untuk tulang rusuk, lapangan THOR ini merupakan satu-satunya lapangan sepak bola tua yang berada di Kota Surabaya. Lapangan ini berlokasi di Jl. Patmosusastro No.74a, Darmo, Kec. Wonokromo, Kota SBY, Jawa Timur 6024. Lapangan THOR merupakan suatu kebangga tersendiri bagi warga Kota Surabaya karena memiliki lapangan atletik yang sangat sempurna. Dengan berkunjung menjelajahi lapangan THOR ini akan membuat badan lebih sehat.

Lapangan THOR ini sebagai tempat ruang publik yang diminati dan dicari para atletik atau warga Surabaya, karena untuk masuk ke lapangan THOR ini sangat mudah dijangkau, bisa dibilang gratis dan mempunyai standar tinggi. Lapangan dengan luas 1.484,56 meter persegi sudah mendapatkan pengakuan dari federasi atletik internasional (International Association Of Athletics Federation/IAAF). Lapangan thor ini sudah dilengkapi dengan tribun yang bisa menampung 1.118 orang.

(Tanpa syarat, cukup memakai sepatu lari/jogging sudah bisa mengakses lapangan THOR, dok. pribadi)
(Tanpa syarat, cukup memakai sepatu lari/jogging sudah bisa mengakses lapangan THOR, dok. pribadi)

                                         

Lapangan THOR buka setiap hari mulai dari pagi jam 05.00 sampai sore tanpa ada jeda. "lapangan ini buka setiap hari mbak" ujar tukang parkir lapangan thor (24/05/2022). Kita sebagai jiwa-jiwa muda yang suka berolahraga seperti lari, jogging, latihan masuk TNI/polri dll, sebaik nya kita berkunjung pada pagi hari karena bisa lebih leluasa untuk mengeksplorasi tempat ini.

Dengan didukung udara yang sangat sejuk di pagi hari kita lebih bersemangat. Bagi yang belum terbiasa olahraga seperti lari berat, bisa memulai dengan jalan kaki mengelilingi lintasan dengan beberapa putaran dan dilanjut dengan lari- lari kecil, dijamin semua keringat yang ada di dalam tubuh kita keluar dengan deras. Dengan fasilitas yang sangat mewadahi seperti, lompat galah, lompat rintang, lompat jauh, halang rintang, lempar lembing, juga tolak peluru, dll. Bagi para atletik dan penghobi lari bisa dibilang surga dunia yang sangat megah yang di manjakan lintasan lari ada delapan lajur dengan panjang 400 meter yang melingkari lapangan THOR.

(Potret pada sore hari, dok. pribadi)
(Potret pada sore hari, dok. pribadi)

                                                                                                                         

Selain pagi hari lapangan ini juga sangat ramai pada sore hari, yang dipadati para kalangan anak muda dan para atletik yang berlatihan. Tidak hanya itu juga banyak warga sekitar mulai dari anak-anak sampai tua masuk ke lapangan THOR untuk melihat para atletik yang sedang  berlatih dengan pelatihnya, dengan disuguhkan tribun yang menjadikan semakin nyaman.

Kalian yang suka lari wajib cobain sensasi nya lari di lapangan THOR dengan fasilitas yang semakin mewadahi salah satu nya disuguhkan dengan lintasan karet sintetis tartan dengan warna merah tanah sehingga sama dengan karpet merah, menambahkan semangat lari dan nyaman dipakai untuk menapak. “saya sangat setuju jika lapangan THOR dipilih sebagai tempat olahraga secara rutin. bagaimana tidak, lapangan ini begitu nyaman dengan dukungan tempat yang bersih, rapi, sarana lengkap, dan lokasi yang strategis. lapangan thor yang dibuka untuk umum ini selalu ramai dikunjungi namun hal tersebut tidak mengganggu aktivitas berolahraga karena tempatnya juga sangat luas” ujar dinda, penghobi lari di lapangan THOR (27/05/2022). Yuk Hidup Sehat Di Mulai Dari Kita!!!!!!!

Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun