Mohon tunggu...
Erlina Shinta Wati
Erlina Shinta Wati Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga - 20107030073

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UIN Sunan Kalijaga - 20107030073

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Hindari Kebiasaan Ini agar Rambut Tak Mudah Rontok

25 Juni 2021   16:00 Diperbarui: 25 Juni 2021   16:13 238
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ilustrasi (sumber: pantene)

Siapa di sini yang rambutnya sering rontok?

Jangan khawatir, kamu nggak sendirian. Hal itu wajar kok, jumlah rambut seseorang akan rontok sekitar 50-100 helai setiap harinya, dikarenakan ada rambut baru yang juga tumbuh setiap harinya.

Rambut rontok adalah masalah umum yang sering terjadi pada siapa saja, tidak memandang usia tua atau muda. Meski ini adalah hal yang wajar, bukan berati kamu jadi abai dan tidak perlu merawat rambut. Apabila jumlah rambut yang rontok sudah tak wajar dan berlangsung dalam waktu yang lama, kamu perlu waspada dan ketahui penyebab terjadinya hal tersebut agar masalah dapat diatasi. atau sebaiknya konsultasi ke dokter.

Umumnya, pada pertumbuhan rambut yang normal akan diawali dengan fase pertumbuhan, dimana rambut akan tumbuh dan bertahan selama 2-6 tahun. Dilanjutkan dengan masa transisi selama 2-3 minggu dan setelah itu akan memasuki fase telogen yaitu rambut akan rontok dan tumbuh kembali selama 2-3 bulan setelah fase kerontokan.

Memiliki rambut yang sering rontok memang menyebalkan. Karena bukan diri kita saja yang merasakan dampaknya, tapi orang lain juga. Seringkali mama saya menegur jika terdapat rontokan rambut di lantai atau di saluran pembuangan air di kamar mandi. Siapa yang rambutnya juga sering rontok saat keramas? Sangat menganggu bukan?

Selain bikin risih, rambut yang rontok juga bisa bikin kita jadi ngga pede karena semakin lama rambut jadi semakin tipis. Nah, sebenarnya apa aja sih faktor yang menyebabkan rambut kita sering rontok?

Yuk simak dan ketahui cara mengatasinya!

1. Mengikat rambut terlalu kencang

Mengikat rambut sering dilakukan para wanita untuk menata rambutnya agar tidak berantakan. Selain itu, mengikat rambut juga sering dilakukan agar penampilan terlihat lebih rapi dan ringkas. 

Tapi ternyata, mengikat rambut bisa menyebabkan rambut akan lebih mudah rontok jika ikatannya terlalu kencang. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun