Dari beberapa pernyataan yang dibeberkan oleh Presiden Jokowi  Widodo sebuah rujukan ke Ganjar Pranowo. Ganjar Pranowo termasuk kader PDI perjuangan sama seperti Jokowi dibawah arahan ketua partainya Megawati Soekarnoputri.
Jokowi mengatakan, keberlanjutan pembangunan pemerintah pun perlu untuk terus dijaga bersama-sama. Keberlanjutan pembangunan ini, kata dia, bukan hanya untuk pemilu 2024, namun untuk mencapai Indonesia Emas di 2045.
Karena itu, ia mengingatkan agar pembangunan yang dilakukan tak hanya untuk kepentingan politik yang hanya sesaat. "Oleh karena itu, jangan hanya karena kepentingan sesaat, kepentingan jangka pendek, kepentingan-kepentingan politik, kemudian lupa menjaga keberlanjutan pembangunan yang telah kita mulai, kemudian menjaga juga, jangan lupa menjaga agar yang sudah di jalur yang tepat ini yang sudah on the right track ini terus bisa dilanjutkan," jelas dia.
Oleh karena itu kita harus selektif dalam tahun politik yang cukup panas ini, menerapkan kritis dalam melihat setiap calon dan tidak muda terpengaruh  siapapun agar suara tidak terbuang-buang sia-sia yang menjadi kunci masa depan bangsa indonesia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H