Selain itu, pendidikan tentang etika dan sopan santun juga harus diperkuat. Jangan sampai generasi muda kita kehilangan nilai-nilai yang membuat Bandung terkenal sebagai kota yang someah. Masyarakat juga perlu diberikan pemahaman bahwa tindakan kecil seperti menjaga ketenangan di jalan, menghargai orang lain, dan menjaga kebersihan kota sangat berpengaruh terhadap citra Bandung secara keseluruhan.
Bandung Bisa Kembali Menjadi Someah
Bandung bisa kembali menjadi kota yang someah, tapi itu butuh usaha dari semua pihak. Jangan sampai citra negatif yang muncul di media sosial merusak segala hal baik yang telah dibangun selama ini. Jika kita semua ikut menjaga Bandung dengan cara kita masing-masing, kota ini bisa kembali menjadi tempat yang penuh dengan kedamaian dan keramahan. Seperti yang kita tahu, Bandung itu sejuk, indah, dan penuh dengan potensi. Semoga kita bisa kembali merasakan kehangatan yang dulu kita kenal sebagai identitas kota ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H