Alarm pengingat : Kroasia Vs Argentina ( Rabu, 14 Desember jam 02.00 WIB )
pastinya ada berbagai sejarah panjang yang bisa kita ulas dengan baik bahwa pertemuan diantara keduanya tersebut, sama sama mempunyai sejarah yang panjang. Baik Argentina maupun Kroasia.
Benarkah demikian ?
mari kita lihat sejenak, boleh buka layar ponsel maupun layar lebar (laptop), browsing berselancar mengenai torehan sejarah pada pertandingan sengit antara Argentina Vs Kroasia.
mari kita tarik ulur sejak tahun 1994 dengan fakta dan beragam datanya sebagai berikut:
- Pertama: pada 04 Juni 1994, pada laga persahabatan, antara Kroasia Vs Argentina dengan skor 0-0 alias seri.
- Kedua: pada 26 Juni 1998, pada pertandingan bergengsi Piala Dunia, Argentina menang atas Kroasia dengan torehan skor 1-0.
- Ketiga : pada tanggal 1 Mei 2006, pada laga persahabatan, sekarang dibalik, Kroasia menang atas Argentina dengan torehan skor 3-2.
- Keempat : pada 12 November 2015, pada laga persahabatan, dibalik kembali, Argentina menang atas Kroasia dengan skor 2-1.
- Kelima: pada tanggal 21 Juni 2018, dibalik kembali, Kroasia menang atas Argentina dengan skor 3-0 pada laga bergengsi piala dunia.
wah, tentunya dari fakta ini saja, bisa digambarkan bahwa Kroasia Vs Argentina memang saling adu keunggulan, kegigihan, keuletan hingga kerja keras mereka, baik pada laga persahabatan maupun dalam laga bergengsi Piala Dunia.
Bagaimana menurutmu, coba renungkan dan angankan di pagi cerah ini, sebelum rabu malam tiba untuk melihat kelanjutannya!
Walaupun tim tango lebih diunggulkan, namun bukan berarti menutup kemungkinan bahwa tim Vatreni mampu membalikkan keadaan dan membuat Argentina bisa berkemas rapi dan pulang ke negaranya pada laga Piala Dunia nanti....
eits...itu masih kemungkinan, kita lihat saja nanti...
Kroasia Vs Argentina: Saling adu skill, kemampuan dan strategi epic, dan saling bertujuan fokus menggapai mimpi besar mereka?