Selain bumbu utama tadi yang di sebutkan, ada beberapa bumbu tambahan lainnya seperti bawang putih, bawang merah, bumbu kari, natmeg, garam dan daun thyme.
Serba Serbi Mengenai Jollof Rice
- Nasi Jollof ini sekilas mirip dengan nasi goreng yang ada di Indonesia yang terkenal populer dan akrab dengan lidah orang indonesia dan menjadi makanan sehari hari
- Nasi Jollof dapat ditemukan di berbagai acara yang penting khususnya di negara Afrika bagian barat seperti pada acara pernikahan, ulang tahun hingga wisuda sekalipun.
- Nasi Jollof ini juga banyak peminatnya seperti nasi goerng di indonesia dan dapat dijangkau semua kelas, baik dari kalangan kelas menengah hingga atas
- Cita rasa dari nasi jollof ini menggunakan rempah rempah yang membuatnya semakin khas yaitu berupa adanya jinten , pala dan juga jahe.
- Ketika menyantap hidangan ini, biasanya ada lauk pendamping seperti olahan daging, potongan sayur sayuran hingga ikan
Beras yang digunakan sebagai nasi Jollof
Biasanya orang orang khususnya negara afrika bagian barat menggunakan beras basmati sebagai nasi goreng karena bentuknya yang lebih panjang dan memiliki tektsur yang sedikit crunchy dibandingkan nasi biasa.
Dan bagi yang belum tahu, penggunaan beras basmati pada nasi goreng itu cocok dan sesuai karena kandungan gizi yang terdapat didalamnya sehingga baik untuk kesehatan tubuh kita.
Menurut alodokter.com, kandungan gizi pada beras basmati antara lain adalah zinc, fosfor dan magnesium. Selain itu, beras basmati juga mengandung kadar arsenik yang tergolong rendah yang dapat melindungi tubuh dari risiko diabetes, penyakit jantung serta penyakit kanker lainnya....
Semoga bermanfaat,
Kamis, 23 Juni 2022
M. Erik Ibrahim
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H