Riap ricuh sontak menyelimuti raut muka berseri
Manakala tak sabar menunggangi sampan kecil nan elok ini
Kalbu sudah menggerutu tak terbendung lagi sumringah nya
Tuk menggapai hari esok nan cerah ceria
Matahari telah menyingsing nan suara gemuruh pagi ini
Isyarat waktu yang terpaku telah silih berganti
Langkah kaki ku tandaskan ke sungai kecil ini
Tuk segera beranjak pergi dari rumah singgah ini
Ikan ikan mungil seolah mengitari dibalik sampan kecil ini
Diikuti bilah bilah bambu nan pepohonan nan nan menambah keteduhan
Serpihan daun bagai tak sampai hati manakala sinar mentari menyengatku
Isyarat tuk senantiasa mengasihiku sepanjang perjalanan ku
*Sampan Kecil, 06/04/2022*
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H