Mohon tunggu...
Erielia
Erielia Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa/S1 Administrasi Pendidikan

Saya suka musik, seni, dan budaya, juga kucing

Selanjutnya

Tutup

Filsafat

Eksistensi Surah Al Fatihah di Tengah Era Revolusi Industri

26 Desember 2022   10:00 Diperbarui: 26 Desember 2022   10:05 401
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Judul Buku    : Al Fatihah Bangkitlah Gerakan Islam

Penulis           : Eko Prasetyo

Penerbit         : Intrans Publishing

Tanggal Terbit : Desember 2021

ISBN                : 9786236709238

Tebal halaman : 350 halaman

Lebar               : 16,5 cm

Panjang          : 24 cm

“Al Fatihah Bangkitlah Gerakan Islam” merupakan suatu buku karya Eko Prasetyo yang menjelaskan tentang intisari yang mendalam terkait surah Al Fatihah yang dapat diterapkan di dalam kehidupan sehari-hari. Melalui surah Al Fatihah ini kita diajak untuk memahami bahwasannya di dalam hidup ini kita sebagai manusia membutuhkan adanya petunjuk dan tidak didasarkan pada standar material. Selain itu melalui surah ini kita juga diajak untuk lebih mengetahui kelemahan atau kelebihan yang ada dalam diri kita sebagai manusia.

Buku Al Fatihah Bangkitlah Gerakan Islam ini merupakan suatu karya yang menghadirkan tafsir baru yang lebh mendalam pada surah Al Fatihah. Hal ini dilakukan mengingat surah Al Fatihah merupakan surah yang sering dibaca saat beribadah hingga tak jarang yang belum mengetahui esensi surah itu sendiri. Melalui buku ini penulis ingin memberikan pemahaman yang mendalam tentang surah ini.

Kelebihan Buku

Seperti yang telah diketahui sebelumnya bahwa buku ini merupakan buku yang berisi tafsir baru yang lebih mendalam pada surah Al Fatihah. Penulis dalam hal ini menyajikan tafsiran secara terperinci pada setiap ayat pada surah Al Fatihah sehingga memudahkan pembaca untuk lebih memahami eksistensi dari surah tersebut. Tidak hanya menafsirkan saja penulis juga menyajikan kisah-kisah kaum muslim yang dapat dijadikan teladan di dalam kehidupan sehari-hari oleh pembaca.

Kekurangan Buku

Buku ini merupakan buku yang menafsirkan terkait surah Al Fatihah secara mendalam di mana penulis juga menjelaskan secara rinci tafsir pada tiap ayatnya. Sayangnya bahasan tiap ayat tersebut tidak tercantum di dalam daftar isi sehingga pembaca mungkin saja akan mengalami kesulitan untuk menemukannya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun