Sabtu(29/8) kabar duka hadir menerpa semua orang sebab aktor hollywood Chadwick Boseman (43) meninggal dunia akibat kanker usus besar yang telah diderita selama empat tahun terakhir. Kabar tersebut diumumkan melalui akun instagramnya @Chadwickboseman. Meninggalnya aktor pemeran Black Panther ini memberikan shock mendalam bagi warganet sehingga meramaikan  trending topik di twitter dan berbagai media sosial lainnya.Â
Sebagai seorang aktor kita pasti akan berbicara tentang seni perannya, selain karakter King T'Challa dalam film Black Panther aktor ini juga mempunyai peran penting lain yg ikonik dan masif membicarakan isu rasial, baik dalam film maupun di masyarakat. Inilah film-film  lain yang pernah diperankan oleh Chadwick Boseman.
Simak daftarnya!!
Film yang menceritakan tentang karir pemain baseball berkulit hitam pertama yang bermain di Major League Baseball (MLB) bersama Dodgers bernama Jackie Robinson ini menggunakan nomor punggung 42.
Di awal bergabung ia mengalami masa sulit, Jackie dimaki habis-habisan dan mendapatkan ujaran rasis karena kulitnya yang berwarna oleh para penonton dan pemain-pemain baseball lain.
Branch Rickey (Harrison Ford) selaku presiden  dan GM Dodgers merupakan sosok dibalik Jackie bisa bermain di liga profesional kulit putih dan pelopor pengintegrasian antara pemain kulit putih dan hitam.Â
I don't care if they like me. I didn't come here to make friends. I don't even care if they respect me. I know who I am. I've got enough respect for myself. I do not want them to beat me - Jackie Robinson (IMDb 42)