Mohon tunggu...
Erenzh Pulalo
Erenzh Pulalo Mohon Tunggu... Buruh - Akun Baru

Menulis

Selanjutnya

Tutup

Bola

Sponsor Baru, Persipura Digelontorkan Dana Sebesar Rp 5 Miliar

25 Agustus 2023   22:20 Diperbarui: 25 Agustus 2023   22:28 9875
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pertemuan suporter dengan manajemen Persipura di GOR Waringin Jayapura, Jumat (25/8) | dokpri

JAYAPURA - Persipura Jayapura dipastikan tetap mengikuti kompetisi Liga 2 musim 2023/2024 walaupun minim dana. 

Hal itu membuat Ian Louis Kabes dan kolega yang nampak latihan beberapa hari lalu tanpa mengenakan seragam latihan bahkan belum ada pelatih kepala. 

Namun kini Persipura Jayapura disegarkan dengan dana segar dari salah satu sponsor yang siap membantu klub berjuluk Mutiara Hitam itu. 

Capo Angky selaku Ketua BCN 1963 Suporter Persipura Tribun Utara menuturkan hasil pertemuannya yang mewakili seluruh suporter bertemu langsung Manajemen Persipura di GOR Waringin Jayapura tadi sore (25/8) bahwa saat ini khas Persipura masih kosong namun ada salah satu investor yang ingin membantu Persipura. 

"Kami (suporter) sudah bertemu langsung dengan manajemen Persipura. Memang dananya masih nihil. Manajemen mengatakan sudah menyurati beberapa sponsor, namun belum ada balasan sama sekali. Hanya balasan dari PT Freeport dan Bank Papua yang sebenarnya mau membantu Persipura, namun masih menunggu laporan pertanggungjawaban musim lalu," ujar Capo Angky, Jumat (25/8). 

"Namun ada satu investor yang ingin membantu Persipura dengan memberikan dana sebesar Rp 5 miliar. Nama investor dan perusahaan ingin membantu Persipura masih kami rahasiakan," tambahnya. 

Capo Angky juga meminta agar beberapa perusahaan di Papua untuk bisa membantu Persipura dari keterpurukan ini. 

"Sebenarnya di Papua banyak perusahaan, saya mewakili suporter Persipura dan masyarakat Papua agar segera membantu Persipura," mintanya. 

Tak hanya itu, Capo Angky juga berharap agar suporter Persipura jangan berhenti mensuport Persipura agar bisa berlaga di Liga 2.

"Kami suporter Persipura sangat banyak, jadi jangan berhenti untuk terus mensuport Persipura saat ini, juga saat berlaga nanti, semua wajib kasih penuh stadion untuk membakar semangat pemain-pemain Persipura," harapnya. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun