Waktu yang diberikan selama tiga hari (1 November 2022 - 2 November 2022) dan admin sudah memperoleh 160 suara, dan berikut hasil votingnya.Â
Ternyata 58% Persipuramania menginginkan coach Ricky Nelson harus memasang kakak Bochi sebagai striker, hal ini mengingat striker asal Sorong ini masih memiliki naluri gol yang tinggi, walaupun sudah termakan usia.
Selain striker, Persipuramania juga menginginkan  adik kadung dari Ortizan Solossa ini bermain sebagai playmaker (27%).
Persipuramania menilai bahwa kecepatan dari Boaz sudah tidak seperti dulu lagi sehingga sebagai playmaker, ia bisa mengontrol permainan tim dan terlebih bisa menjadi inspirasi bagi pemain muda.
Sebagian Persipuramania juga memilih agar coach Ricky Nelson bisa memasang Boaz sebagai wing kiri (8%) karena semua sudah tahu kekuatan kaki terbaik dari Boaz adalah pada kaki kirinya sehingga bisa mengcrossing ataupun mengumpan bola kepada striker.
Sebagian Persipuramania menginginkan kakak Boaz bermain di wing kanan (5%) mengingat beberapa pertandingan liga 2 yang sudah dimainkan oleh Persipura, nampak kurang atau kelemahan pada wing kanan sehingga tidak ada serangan berbahaya Persipura dari posisi ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H