JAYAPURA - Hasil imbang Persipura Jayapura 0-0 menghadapi Persewar Waropen mendapat catatan penting Manajer Persipura Yan Permenas Mandenas. Menurutnya kinerja lini tengah dan depan di dua laga itu masih belum tampil maksimal.
Manajer yang juga anggota Komisi I DPR RI mendesak tim pelatih untuk melakukan evaluasi demi meningkatkan performa dua lini tersebut.
Minimnya gol yang terjadi di dua laga  mendapat catatan khususnya  jelang laga tandang melawan PSBS Biak, Jumat (7/10/2022).
Mandenas berharap para pelatih bisa mempersiapkan timnya lebih baik lagi agar target raihan poin penuh bisa terealisasi.
"Harus diakui lini tengah kurang maksimal. Saya harapkan ini menjadi perhatian pelatih agar segera di benahi. Di Biak nanti mudah-mudahan sudah dibenahi sehingga target yang kita incar terpenuhi," ujarnya di Jayapura, Minggu (2/10/2022).
Dikatakannya, skuad berjuluk Mutiara Hitam bertolak ke Biak pada, Senin (3/10/2022). Dengan memboyong seluruh pemain, tim asuhan Ricky Nelson menatap serius laga menghadapi PSBS Biak. Waktu lebih awal tiba di Biak diharapkan memantapkan persiapan Brian Fatari dan kolega.
"Lebih awal kita ke Biak untuk beradaptasi dan melakukan persiapan lebih awal. Persiapan lebih awal saya pikir lebih baik agar para pemain bisa beradapatasi dan melakukan evaluasi sejumlah kekuarangan yang ada," katanya.
Meski ada kekurangan, namun nilai plus diberikan Mandenas kepada lini belakang Persipura. Dia memberikan apresiasi kapada penjaga gawang Persipura Mario Londok serta tiga pemain belakang masing-masing Brian Fatari, Ricardo Salampessy dan Yustinus Pae tampil sangat baik. Kinerja mereka diakuinya sangat luar biasa menjadi benteng tanggung Persipura saat ini.
"Luar biasa mereka berjuang menjadi pertahanan terbaik saat ini. Saya memberikan apresiasi atas penampilan mereka hingga saat ini. Saya harapkan mereka bisa tetap konsisten dan selalu tampil terbaik. " ucapnya
Pelatih Persipura Ricky Nelson mengaku catatan manajer akan menjadi perhatian seriusnya. Mantan pelatih Sulut United itu sependapat dengan manajer. Kekurangan tersebut akan menjadi pekerjaan rumah yang secepat mungkin dibenahi.
" Ini akan kita perbaiki jelang menghadapi PSBS dan Babel United. Kita akan mencoba lebih intens dan cepat saat bermain. Target kita lawan PSBS dan Babel United poin penuh, " ujarnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H