Baik secara offline (walk in interview) mapun secara online dengan memantau situs-situs pencari kerja yang sudah sangat banyak saat ini.
Menciptakan lapangan pekerjaan sendiri
Mungkin bisa melihat bakat yang ada pada diri atau dihubungkan dengan jurusan ketika masih SMK dulu. Boleh mencobanya dengan berjualan online misalnya.
Punya bakat menulis? Bisa memulai dengan membuat blog misalnya atau menjadi content writer. Meskipun karir ini juga harus dirintis dan mungkin lambat dari sisi penghasilan namun tetap menjanjikan.
Punya kemampuan akademik yang lumayan saat sekolah dulu? Bisa dipikirkan untuk menjadi guru les privat buat anak TK-SMA. Tinggal buat flyernya kemudian sebarkan mulai status WA hingga grup WA. Siapa tahu kan ada yang butuh jasa guru privat. Ini hasilnya juga lumayan loh dan siapa saja bisa melakukannya.
Tentu masih banyak peluang lain sesuai bakat dan jurusan yang diambil ketika di SMK dulu.
Pada akhirnya, yakin saja, usaha tak akan mengkhianati hasil. Apa yang diupayakan itu pula yang akan diraih. Intinya, jangan putus asa meskipun hanya lulusan SMA atau SMK. Dan tentu memperkuat doa.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H