Assalamualaikum...... ✍️
Kali ini, tulisan saya hadir untuk menenangkan hati para jomblo. Hehe heee In syaa Allah ☺️🤲
Ketika masih sekolah, topik utama yang ditanyain saat musim bagi rapor adalah "rangking berapa ?"
Setelah lulus SMA, yang ditanyain adalah " kamu mau melanjutkan ke mana ?"
Setelah lulus kuliah, " kamu kerja di mana ?"
Setelah itu,.... " Kamu sudah nikah atau belum ?"
Kalau sudah nikah, ditanya " anaknya berapa?"
Yang jadi masalah berkelanjutan adalah jika belum nikah, maka selama itu akan ditanya " kapan nikah ? Kapan nikah ? "
Balaa blaaa blaa blaaa.... Dan Ujung-ujungnya digosipin sebagai perjaka atau perawan tua.
Hufffh...... Dunia mulai terdengar berisik.
Menurut Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN),usia ideal untuk menikah bagi laki-laki adalah 25 tahun dan bagi perempuan 21 tahun karena pada usia tersebut, mereka sudah memiliki kesiapan fisik dan mental yang baik.
Sedangkan secara fisik dan mental, usia ideal untuk menikah bagi laki-laki adalah 25 hingga 30 tahun, sedangkan bagi perempuan adalah 20 hingga 25 tahun karena pada usia tersebut, mereka sudah mampu berpikir secara dewasa dan matang.
Terlepas dari usia ideal, tidak sedikit yang belum menikah sekalipun usianya sudah cukup ideal.
Kenapa ? Karena dalam hal ini, bukan masalah berapa sudah usianya akan tetapi pasangan yang tepat menjadi pendamping hidup harus pula dipertimbangkan secara matang. Bukan hanya usia yang ideal tetapi pasangan juga harus ideal sesuai yang kita harapkan.
Dalam menjalani bahtera rumah tangga, tentu antara suami istri harus mampu saling menerima kekurangan dan kelebihan masing-masing, saling mendukung satu sama lain, saling mempercayai dan juga saling memahami.
Ada empat kriteria yang menjadi pertimbangan dalam memilih pasangan hidup, yaitu harta, kedudukan, paras, dan agama. Namun, dari keempat kriteria tersebut, yang paling utama adalah agamanya.
👉Jangan mengutamakan harta karena harta itu bisa habis. Kebahagiaan dan ketenangan tidak semata berasal dari harta yang banyak. Harta hanya titipan
👉Jangan mengutamakan kedudukan karena kedudukan juga hanya titipan yang kapan saja bisa lengser.
👉jangan mengutamakan kecantikan karena cantik itu relatif.
Memilih pasangan memang tidak bisa sembarangan, perlu mempertimbangkan banyak hal agar tidak salah pilih dan menyesal di kemudian hari.
Pilihlah pasangan yang tepat sehingga kehidupan rumah tangga menjadi mantap. MANTAP JIWA 🤗
Pasanganmu adalah cerminan dirimu 💖
Salam LITERASI.... ✍️💖🌟
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI