Adapun kebutuhan untuk membeli barang yang sedang diskon menjadi semakin besar dengan terjadinya pandemi COVID-19 ini. Alasannya, banyak orang mengalami penurunan daya beli mereka akibat penghasilan yang terganggu dengan ombang-ambingnya kondisi perekonomian nasional.
Ini berakibat dengan orang-orang tidak bisa lagi memiliki daya beli yang sama di bisnis retail seperti di tahun-tahun sebelum pandemi. Dengan semakin berkurangnya jumlah pembeli, Giant tidak bisa bersaing dengan model bisnis lain di bawah PT Hero yang bergerak di produk jenis lain.
Apa yang Digemari Para Konsumen Sekarang Ini?
With the current economic situation keeps on changing, many businesses try to adapt to the consumers' ever-changing tastes in order to survive.
Meski daya beli masyarakat banyak yang berkurang, tapi mereka tetap harus memenuhi barang kebutuhan mereka dengan kemampuan daya beli yang mereka punyai sekarang ini.
Belakangan ini, para pembeli banyak menggemari berbagai barang kebutuhan sehari-hari dan produk kecantikan dan kesehatan yang menjadi kebutuhan pokok mereka sekarang ini.
Sehubungan dengan produk kesehatan kini banyak dibutuhkan orang supaya bisa tetap sehat di masa pandemi, cabang PT Hero seperti Guardian bisa menguasai segmen pasar yang menjadi kebutuhan banyak orang ini.
Selain itu, IKEA yang juga menjadi bagian dari PT Hero di Indonesia turut memiliki peran penting bagi keberlangsungan PT Hero. Alasannya adalah karena mereka kini juga banyak menjual perabotan yang bisa membantu keluarga tetap merasa betah di rumah untuk mengurangi tingkat penularan COVID-19.
Tapi yang paling penting adalah, para pelanggan menginginkan pelayanan praktis, efisien, dan hemat waktu untuk bisa mendapatkan barang yang mereka inginkan. Bersamaan dengan kondisi dunia sekarang ini, inilah jenis kebutuhan yang paling mereka butuhkan di masa yang dinamis ini.
Kesimpulan
Pada akhirnya, gerai-gerai Giant tutup di Indonesia menandakan adanya sebuah pergantian tren konsumsi dan realita bisnis di Tanah Air yang tidak lantas selalu bermakna positif bagi kita semua.
Meski beberapa jenis bisnis lain seperti IKEA, Guardian, dan Hero masih terus mencoba memenuhi kebutuhan masyarakat, tutupnya Giant membuat kita harus waspada dengan segala tantangan bisnis dan zaman yang kita alami sekarang ini.