Mohon tunggu...
Enita Yuliana Sirait
Enita Yuliana Sirait Mohon Tunggu... Mahasiswa -

Selanjutnya

Tutup

Money

Unsur-unsur yang Mempengaruhi Harga Pokok Berdasarkan Pesanan

22 November 2015   16:08 Diperbarui: 22 November 2015   16:19 1657
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ekonomi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Caruizp

Untuk perusahaan yang menggunakan metode harga pokok pesanan (job order costing method), dokumen yang digunakan untuk mengumpulkan waktu kerja karyawan adalah kehadiran karyawan diperusahaan dan kartu jam kerja. Kartu jam kerja merupakan kartu catatan yang menyatakan waktu yang dihabiskan karyawan untuk mengerjakan suatu pesanan tertentu.

Biaya overhead merupakan biaya produksi selain dari biaya bahan baku dan biaya tenaga kerja langsung, yang sering disebut dengan biaya produksi tidak langsung. Biaya produksi tidak langsung mempunyai dua karakteristik yang harus diperhatikan, yaitu:

1. Dalam hubungannya dengan produk itu sendiri, biaya produksi tidak langsung merupakan biaya tidak langsung yang menghasilkan prestasi tertentu yang dibutuhkan dalam rangka membuat produk.

2. Dalam hubungannya dengan volume produksi, biaya produksi tidak langsung mempunyai sifat tetap, variabel, dan semivariabel.

Karena sifat biaya produksi tidak langsung bervariasi, maka akan timbul kesulitan dalam membebankan biaya produksi tidak langsung dalam suatu produk. Oleh karena itu, biaya produksi tidak langsung harus dialokasikan pada setiap pesanan atas dasar tarif yang ditentukan dimuka (predetermined rate). Dasar yang dipakai untuk membebankan biaya produksi tidak langsung pada produk adalah satuan produk, biaya tenaga kerja langsung, jam kerja langsung dan jam mesin. Pemilihan dasar-dasar ini tergantung pada sifat masing-masing perusahaan.

***

Jadi, biaya produksi langsung maupun biaya produksi tidak langsung dapat mempengaruhi proses penyusunan harga pokok suatu produk berdasarkan pesanan. Biaya produksi yang mempengaruhi harga pokok adalah biaya bahan baku, biaya tenaga kerja langsung dan biaya overhead. Apabila perhitungan biaya produksi, baik langsung maupun tidak langsung tidak memadai, maka hasil dari penyusunan harga pokok tidak akurat dan dapat merugikan suatu perusahaan. 

 

 

Sumber:

Anonim. 2014. Pengertian Harga Pokok, Harga Pokok Produksi dan Harga Pokok Penjualan. Tersedia di http://www.wawasanpendidikan.com/2014/11/Pengertian-Harga-Pokok-Harga-Pokok-Produksi-dan-Harga-pokok-penjualan.html (diakses 22 November 2015)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun