Mohon tunggu...
Enik Rusmiati
Enik Rusmiati Mohon Tunggu... Guru - Guru

Yang membedakan kita hari ini dengan satu tahun yang akan datang adalah buku-buku yang kita baca

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Aku Belum Berjasa

25 November 2021   20:42 Diperbarui: 26 November 2021   05:08 169
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Utaratimes pikiran rakyat.com

"Selamat hari guru, Kaulah pahlawan tanpa tanda jasa"

Tiba-tiba rasa malu  menyeruak di rongga pernapasanku
Menyusup ke semak-semak pembuluh nadi
Menindih
Sesak

Aku memang berjasa menyuruhmu membaca buku
Namun aku masih saja duduk sebagai penjaga buku
Masih setia membaca curahan hati
Masih begitu senang membaca sejarah cerita di media sosial

Aku memang berjasa mengajakmu untuk selalu rendah hati
Namun aku masih suka mencaci pribadi
Masih senang memaki bila ingin hati tak terpenuhi
Masih bangga melukai bila diri teringkari

Aku memang berjasa memintamu  santun dalam bertutur
Namun aku sering lupa mengatur irama kidungku
Aku masih senang membuatmu bingung
Membedakan alur pitutur hari ini dan kemarin

Aku memang berjasa memotivasi kamu mengejar mimpi
Namun aku sering tertidur tanpa tahu kapan kamu terbangun
Aku masih senang bertahan di posisi nyaman
Bahkan aku bahagia bila mimpiku berpindah ke lain

Aku memang berjasa menunjukkan sisi baik dan buruk
Namun aku masih sering bersyak wasangka
Aku masih suka memberi nilai tanpa menyampaikan alasan
Aku senang dengan segala hal yang kurang

Aku memang berjasa mengingatkanmu untuk mencintai dan peduli terhadap lingkungan

Namun aku masih suka membuang tisu melalui kaca mobil

Masih terbiasa menabung kantong plastik di dapurku

Masih sering melempar bungkus makanan di sungai

Aku memang berjasa dalam sebuah teori
Namun aku bukan pahlawan dalam nyata
Karena aku belum bisa menjadi pejuang pada diri sendiri

Blitar, 25 November 2021
Enik Rusmiati

Sebuah renungan seorang guru
Selamat Hari Guru Ke-76

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun