Mohon tunggu...
Endro S Efendi
Endro S Efendi Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, Trainer Teknologi Pikiran

Praktisi hipnoterapis klinis berbasis teknologi pikiran. Membantu klien pada aspek mental, emosi, dan pikiran. Aktif sebagai penulis, konten kreator, juga pembicara publik hingga tour leader Umroh Bareng Yuk. Blog pribadi www.endrosefendi.com. Youtube: @endrosefendi Instagram: @endrosefendi

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Ternyata, Jadi Tour Leader Harus Memahami Soal Ini

1 Agustus 2022   10:50 Diperbarui: 1 Agustus 2022   10:56 771
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

BOGOR -- Menjadi pemimpin sebuah perjalanan alias tour leader, ada ilmunya tersendiri. Itulah yang digagas Sultanah Tour Services, Sabtu -- Minggu, 30-31 Juli 2022 tadi, di Palem Kartika Resort Cisarua, Puncak, Bogor Jawa Barat. Sebanyak 32 tour leader dan calon tour leader, berkumpul dalam acara Tour Leader Camp, dengan materi seputar menjadi pemandu perjalanan sesuai standar nasional.

Para peserta datang dari berbagai daerah. Selain sebagian besar dari Pulau Jawa, seperti Surabaya, Madura, Purworejo, Jakarta, Bekasi, Bogor, peserta juga datang dari Kaltim. Seperti Paser, Balikpapan, Samarinda dan Berau. Ada juga peserta dari Lampung.

Julia Wingantini, owner Sultanah Tour Services yang dikenal dengan travel Umroh Bareng Yuk (UBY), mengawali materi bagaimana melayani para klien atau pelanggan dalam sebuah perjalanan. Apalagi perjalanan spiritual umrah atau haji yang memerlukan keahlian khusus.

"Mengurus proses imigrasi hingga bagasi jemaah, itu paling penting. Pastikan jangan sampai ada jemaah yang tertinggal. Bagasi juga jangan sampai ada yang kurang," sebutnya.

Saat pulang dari umrah atau haji misalnya, yang kerap terjadi kehilangan adalah air zam-zam. "Perlu ada perlakuan khusus, jangan sampai ada air zam-zam tercecer atau hilang," imbuhnya.

Berbagai trik khusus seputar perjalanan ke berbagai negara, juga dikupas tuntas oleh wanita yang sebelumnya berdomisili di Berau, Kaltim ini. Termasuk, bagaimana caranya mendapatkan harga tiket yang murah, sehingga klien atau tamu juga bisa mendapatkan harga yang lebih terjangkau.

"Memahami karakter orang juga penting, Di sini sebagai tour leader dituntut sabar dan tetap melayani dengan sepenuh hati," tuturnya.

Materi lain yang juga dibahas adalah soal foto dan video. Sengaja dihadirkan dosen fotografi dan videografi, Suman Jaya dari Jakarta, serta praktisi foto dan video Nur Ali Toyib Assafani dari Berau. Tidak bisa dipungkiri, salah satu layanan yang juga harus diberikan kepada para pelanggan adalah foto selama perjalanan.

"Bagaimana merekam video dan foto yang bagus, sehingga momen itu sangat berkesan bagi para peserta perjalanan," kata Suman Jaya. Semua teori soal foto dan video dikupas tuntas. Begitu pula yang disampaikan Nur Ali, yang mengajak peserta memahami gawai telepon cerdas agar bisa dimanfaatkan secara maksimal.

dok pribadi: Kegiatan diikuti para tour leader dari berbagai daerah di Indonesia.
dok pribadi: Kegiatan diikuti para tour leader dari berbagai daerah di Indonesia.

Terakhir, tidak kalah pentingnya, Tour Leader Camp ini juga menghadirkan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kaltim yang juga dikenal sebagai praktisi hipnoterapis klinis Endro S. Efendi. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun