Jika mengeluarkan dana sebesar itu, hanya untuk beberapa jam, apa untungnya? Kemudian buat juga daftar kerugiannya.
Bagi orang kaya sekalipun, uang Rp 80 juta misalnya, sudah bisa dipakai untuk mentraktir sahabat atau teman di restoran dengan menu yang nikmat. Apalagi hanya untuk mentraktir bakso di pinggir jalan. Pasti masih banyak sisanya.
Bagi yang punya jiwa sosial, dana sebesar itu bisa dipakai untuk memberikan beasiswa untuk 8 anak asuh selama 1 tahun. Ini dengan asumsi setiap anak dapat beasiswa Rp 10 juta.
Belum lagi bagi para jomblo yang sudah kebelet menikah, tentu dana sebesar itu bisa cukup sebagai modal membangun rumah tangga baru, tentu secara sederhana. Dengan cara ini, pikiran bawah sadar akan menggunakan timbangan mentalnya lebih bijaksana.
Lalu bagaimana dilihat dari sisi Vanessa? Jika memang benar terlibat, lantas kenapa mau melakukannya? Ini juga tergantung dari timbangan mental pada pikiran bawah sadarnya.
Sebagai contoh, ada seseorang yang takut dengan kucing. Meski takut, bisa saja timbangan mentalnya dipermainkan. Misalnya, ditawarkan uang Rp 1 juta untuk memegang kucing sebentar saja. Masih takut, coba nilai uangnya dinaikkan menjadi Rp 10 juta. Jika masih takut, bagaimana jika dinaikkan lagi menjadi Rp 100 juta, bahkan Rp 1 miliar?
Mendengar angka Rp I miliar hanya untuk memegang kucing sebentar, bisa jadi, timbangan mentalnya mulai bergeser. Dari yang awalnya takut, menjadi berani karena ada iming-iming tertentu.
Masih ingat acara Fear Factor, sebuah tayangan yang mempermainkan perasaan takut setiap orang. Karena hadiah yang menggiurkan, rasa takut berhasil diatasi, karena timbangan mentalnya otomatis bergeser dengan sendirinya.
Itu pula yang terjadi pada Vanessa. Awalnya bisa saja memiliki timbangan mental yang bijaksana. Namun, ketika muncul tawaran angka semakin besar, timbangan mentalnya bisa saja bergeser. Apalagi jangka waktunya hanya beberapa jam.
Persoalan ini bisa terjadi pada siapa saja. Bagi pemilik uang, dengan leluasa bisa mempermainkan timbangan mental lawan jenisnya. Sebaliknya, seseorang pun bisa luluh dan tergiur, tatkala timbangan mentalnya lebih mengedepankan nilai uang, ketimbang harga dirinya sendiri secara utuh.
Semua berpulang pada individu masing-masing. Timbangan mental paling penting tentu saja nilai-nilai kebenaran, kebijaksanaan dan keimanan. Jika timbangan mental ini sudah tidak ada, maka dengan mudah nilainya akan digeser dengan kebutuhan sesaat.