Mohon tunggu...
Zaid Muhamad
Zaid Muhamad Mohon Tunggu... Full Time Blogger - krv suite

Meninggalkan jejak lewat pena tak bertinta

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup

Marmer Anda Rusak Setelah Bertahun-tahun? Ini Cara Polesnya

26 Februari 2020   03:40 Diperbarui: 25 November 2020   05:31 1019
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Lantai, countertop, bahkan dinding merupakan contoh aplikasi marmer yang seringkali ditemukan di Indonesia. Keindahan visual marmer menjadi salah satu alsan mengapa batuan ini sangat populer meskipun harganya cukup mahal. Sayangnya sama seperti bahan alami lainnya, marmer juga bisa gampang kotor terutama jika pemolesan tidak dilakukan dengan benar. 

Cara Memoles Marker Agar Selalu Terlihat Mengkilap

Permukaan marmer berpori alasan inilah yang melatar belakangi marmer mudah kotor dan rusak. Supaya marmer kembali cantik seperti tampilan pertama, ikuti tips memoles marmer di bawah ini:

1. Persiapkan Kondisi Marmer

Step ini merupakan langkah awal yang menentukan sukses atau tidaknya memoles marmer. Karena sebelum dipoles, marmer harus berada dalam kondisi siap terlebih tidak bisa langsung dipoles begitu saja. Pertama-tama silahkan kumpulkan peralatannya terlebih dahulu seperti tapal, lap lembut, mild detergent dan alat lainnya.

Setelah alat terkumpul semua, silahkan ambil selotip untuk ditempel di setiap sisi marmer.  Ini dibutuhkan untuk melindungi komponen lain yang bisa saja rusak ketika kita membersihkan marmer dengan mild detergent dan dilanjutkan dengan tapal. 

Tips ini diperoleh dari ahlinya harga marmer.

2. Manfaatkan Kompon Poles

Usai proses pembersihan noda selesai, lanjutkan dengan memoles marmer menggunakan compound poles ini. Masing-masing kompon poles memiliki takaran tersendiri, tidak bisa diberikan sembarangan atau sesuai intuisi.

Tambahkan sedikit demi sedikit kompon poles jika tidak tahu takaran yang tepat. Langkah selanjutnya ambilah kain lembut atau bor yang bagian mata bornya telah dipasangi kain. Bor ini berguna untuk mengampelas marmer sehingga permukaan marmer terlihat jauh lebih mengkilap. 

Jika kain yang dipilih, lakukan gerakan melingkar agar semua bagian marmer terpoles dengan sempurna. Pastikan lagi jika bagian tepi marmer tidak ketinggalan dipoles. Setelah itu biarkan marmer selama satu hari penuh baru lanjutkan dengan sealant. 

3. Tutup Pori-Pori Marmer

Ada banyak jenis sealant yang bisa kita temukan di antaranya adalah sealant impregnator dan topical. Semprotkan sealant secukupnya pada permukaan marmer dan lap menggunakan kain. Biasakan untuk mengaplikasikan sealant sesuai petunjuk yang tertera pada kemasan. 

Setelah dilakukan sealant biarkan marmer maksimal 8 jam, upayakan hindari menumpuk beban di atar marmer pasca melakukan pemolesan ini. Sealant harus benar-benar meresap sempurna agar hasilnya optimal.

Tidak sulit bukan memoles marmer sendiri? Yang perlu dilakukan cukup menyiapkan berbagai bahan dan peralatan yang dibutuhkan sebagaimana yang disebutkan di atas. Selama melakukannya dengan benar, marmer akan tampak mengkilap sesuai keinginan Anda.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun