Itulah sedikit penjelasan tentang kejujuran, keadilan dan kasih-sayang ---tiga dari sekian nilai universal yang terkandung dalam Pancasila.
Nilai-nilai itu harus kita tumbuh- kembang dan rawat dalam jiwa setiap anggota masyarakat. Harus mampu menjadikan tuan dalam negeri (masyarakat) sendiri sebelum go global.
Absennya nilai-nilai itu di hati manusia menyebabkan terjadinya hal-hal buruk dan menyedihkan di seantero penjuru dunia. Semisal, kebohongan (hoax), kebencian, kecurangan, persekusi, penghinaan, pengusiran, konflik, perang, bahkan genosida.
Maka, sudah sepatutnya bila Indonesia dengan ideologi Pancasila ambil peran dalam upaya menghadirkan peradaban dunia yang menjamin hidup bersama secara aman dan damai.
Antapani Kidul, 5 November 2020
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H