Meski agak ragu akhirnya saya masak. Ternyata, masakan saya jadi dan hasilnya lumayan enak. Tidak asin, dan tidak kematangang.
Lalu saya bawa ke kantor sebagai bekal makan siang bersama telur dadar dan rasanya lumayan untuk "mantan koki 38 tahun lalu."
Para suami yang ditinggal istri karena "tugas negara" jangan sedih dan panik atau ambil jalan pitas pesan makanan online. Tetap semangat melakukan aktivitas sehar-hari.
Kita juga bisa bisa melakukan tugas-tugas istri di rumah. Bayangkan, kalau istri pulang melihat rumah bersih dan tersedia makanan di meja, akan membuat dirinya semakin cinta karena kita tidak hanya menjadi ayah tetapi menjadi koki yang dapat diandalkan di rumah.
Jadilah suami yang bisa dipercaya dan diandalkan.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI