Mohon tunggu...
E LutfiaZahra
E LutfiaZahra Mohon Tunggu... Dosen - Dosen Tata Busana di Universtas Negeri Jakarta

-

Selanjutnya

Tutup

Hobby

Pelatihan Pembuatan Loper dengan Hiasan Sulaman Mengubah Corak

3 November 2021   13:02 Diperbarui: 3 November 2021   13:07 400
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Program studi Tata Busana adalah salah satu lembaga pendidikan di Universitas Negeri Jakarta, dimana dosen berkewajiban melakukan kegiatan pengabdian masyarakat yang merupakan salah satu dari Tri Dharma Perguruan Tinggi. Kegiatan pengabdian pada masyarakat dilaksanakan oleh Dra. E. Lutfia Zahra, M.Pd, Dra. Melly Prabawati, M.Pd dan dibantu oleh mahasiswa tata busana ,tujuan kegiatan tersebut untuk meningkatkan kualitas sivitas akademika Universitas Negeri Jakarta dalam pemberdayaan masyarakat. Sebagai dosen dituntut untuk mengimplementasikan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta menyebarluaskan produk-produk ipteks dalam rangka meningkatkan taraf hidup masyarakat. .Kegiatan pengabdian masyarakat ini dilaksanakan pada masyarakat RW 02 Jl. Pemuda II Rawamangun Jakarta Timur.

Pelaksanaan kegiatan PKM di lakukan dengan metode ceramah, demonstrasi dan eksperimen yang diawali dengan pencarian informasi, pengamatan, di lanjutkan dengan kegiatan pelatihan keterampilan. membuat Loper dengan hiasan teknik merubah corak.

Seni merubah corak kain sebenarnya termasuk kedalam salah satu teknik sulaman berwarna yang diaplikasikan untuk menambah corak pada kain yang sebelumnya memang sudah bermotif. Cara yang dilakukan yaitu dengan menempatkan sulaman diantara corak-corak kain yang sudah ada.

Merubah corak adalah salah satu Teknik menghias kain pada kain bercorak yang motifnya berulang teratur, seperti bergaris, berkotak dan berbintik dengan cara menggunakan tusuk hias dan variasinya, sehingga tercipta motif baru pada kain tersebut. Merubah corak dapat diterapkan pada busana ( Gaun, Blouse, Rok) dan lenan rumahtangga (sarung bantal kursi,Loper dan lain-lain) .

Sulaman merubah corak dikerjakan pada kain yang bermotif garis-garis, kotak dan polkadot.

Indikator keberhasilan kegiatan P2M adalah :

Ibu rumah tangga RW 02 di Kelurahan Rawamangun memiliki pengetahuan tentang alat & bahan untuk membuat loper dan memiliki keterampilan tentang pembuatan loper

Memiliki keterampilan tentang pembuatan loper

Terampil dalam mengkombinasikan warna dalam teknik sulaman pembuatan loper

Ibu-ibu PKK sangat mendukung kegiatan PkM yang dilaksanakan oleh dosen UNJ sehingga mereka memiliki pengetahuan dan keterampilan sehingga dapat merencanakan usaha kecil dibidang lenan rumahtangga.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun