Sumber Gambar: static.tempo.co
Polemik penamaan KRI Usman Harun berbuntut panjang, tidak saja menyebabkan ramainya pemberitaan di media, obrolan dari gedung DPR-RI sampai ke warung kopi, wacana perang, dan lain sebagainya.
Dan ternyata, keberatan yang diajukan oleh Singapura terhadap Indonesia mengenai isu ini, sepertinya langsung di respon oleh Indonesia, masih dengan cara klasik dan konvensional namun efisien, yaitu 'ASAP DAN KABUT".
Diberitakan selang beberapa hari saja dari mencuatnya polemik dan sedikit ketegangan antara Singapura dan Indonesia, sekarang bermunculan titik-titik panas (api) di sejumlah wilayah Indonesia khususnya pulau Sumatera (Aceh, Sumut dan Riau) yang menyebabkan pekatnya asap dan kabut di sejumlah wilayah.
Tinggal menunggu waktu yang tidak lama, permasalahan ini akan mulai sampai ke Negara tetangga, Singapura/Malaysia, mungkin hanyalah suatu kebetulan saja rentang waktunya berdekatan, namun penulis akan menyebutnya sebagai sebuah kebetulan yang sangat akurat.
Sebuah fenomena, dimana serangan terhadap pertahanan suatu negara dan lalu melumpuhkannya, tidak melulu harus dilakukan secara fisik.
Yuk, songsong PEMILU 2014 dan mari kita semua gunakan hak pilih kita.
Salam.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H