Galaksi
Gaya Gravitasi
Air, Api , Angin, Bumi, Kegelapan dan Cahaya merupakan dimensi ilahi
Planet- planet berotasi
Bintang-bintang tak dapat dihitungi
Pelangi
Udara pagi hari
Matahari menyinari
Awan-awan putih bak peri
Siang malam silih berganti
Gunung-gunung menjulangi tinggi, ada yang berisi api
Sungai-sungai
Lautan tak bertepi
Ngarai-ngarai terjal tak tertandingi
Burung-burung bermigrasi membentuk formasi
Embun bergelayut menyejukan hati
Bunga-bunga mekar warna-warni
Bongkahan es-es kutub utara jika mencair menenggelamkan isi bumi
Kupu-kupu hinggap di bunga mencari madu sari
Lebah memproduksi madu berkhasiat tinggi
Cacing-cacing menyuburkan tanah pertiwi
Semut-semut berbaris rapi
Kadang kita hanya menyebutnya dengan sampai ke Arsyi
Arsyi hanya istilah bahwa kita tak mengerti lagi
Sampai habis denyut nadi
Ribuan ilmuan membaca eknsiklopedi
Ribuan penelitian dengan kesungguhan hati
Semesta dengan isi-isinya
Tetap tak dapat di mengerti
Betapa tuhan menciptakan dengan penuh misteri harmonisasi
Tapi biarkan diri ini belajar untuk lebih rendah diri
Di tengah ilmu-ilmu dan rahasia agung mu ilahi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H