Mohon tunggu...
Elok Firdaa
Elok Firdaa Mohon Tunggu... Freelancer - Renungi, jalani, nikmati dan syukuri. manusia bisa mengubah takdirnya jika ia mau untuk berusaha.

Mahasiswa Universitas Islam Negri Maulana Malik Ibrahim Malang Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan 2018

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Wedang Rempah Banyuwangi Penyegar yang Selalu Dinanti

10 Juni 2021   19:48 Diperbarui: 10 Juni 2021   19:55 242
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Merdeka.com

"spicy island country menjadi julukan Indonesia sebab memiliki banyak rempah-rempah yang bermanfaat tinggi"

Hai sobat muda, apa yang kalian fikirkan mengenai rempah? Harta terbesar milik negara kita ini patut dilestarikan dan dibudayakan loh. Rempah-rempah yang hanya tumbuh di tanah air Indonesia memiliki daya tarik bagi negara-negara lain. 

Rempah memiliki banyak kandungan penting yang dapat dibuat sebagai kesehatan maupun penyedap makanan. Bayangkan saja, tanpa adanya rempah-rempah ini, mungkin kalian tidak akan pernah merasakan enaknya masakan tradisional Indonesia. 

Aroma jahe yang begitu menyegarkan, aroma kunyit yang menyedapkan, aroma kayu manis yang sangat khas dan aroma-aroma rempah lainnya yang tiada bandingannya.

Selain menjadi penyedap yang sangat diidamkan para ibu rumah tangga, rempah juga bermanfaat sebagai kesehatan yang dapat menyegarkan badan, menambah nafsu makan, bahkan mengobati kanker, diabetes, lambung dan macam-macam penyakit lainnya. 

Hidangan obat yang dibuat dari rempah-rempah ini berbagai macam. Ada yang dibuat dengan bentuk serbuk halus, kapsul,  bahkan dalam bentuk utuh atau asli. Dari beberapa macam hidangan obat tersebut yang paling nikmat adalah yang dibuat secara langsung dari rempah-rempah yang masih utuh.

Nah, dalam tulisan ini aku akan menyajikan sebuah minuman yang menjadi khas di kota kelahiranku. Minunam ini diseduh dalam keadaan panas atau hangat. Memiliki aroma yang sangat khas yaitu, segar. 

Biasa disebut dengan wedang rempah. Diseduh tanpa menggunakan bubuk halus. Melainkan dalam bentuk rempah yang benar-benar masih dalam bentuk aslinya.

Komposisi dari wedang rempah terdiri dari berbagai macam rempah. Mulai dari secang, jahe, daun salam, cengkeh, kayu manis, serai, kapulogo, sirih merah dan lainnya.

Di dalam satu seduhan biasanya terdiri dari 3-9 jenis rempah sesuai dengan komposisi yang diinginkan. Cara menyeduhnya yaitu dengan merebus seluruh rempah yang diinginkan. Dibiarkan hingga mendidih dan air rebusan tersisa hingga setengah dari volume air semula.

Kebiasaan pagiku, ketika di rumah, sebangun tidur sebelum memasukkan makanan dalam perut terlebih dahulu ialah meminum wedang rempah ini. Guna untuk mempertebal lambung, supaya tidak terserang sakit lambung atau maag.

Bagi kesehatan, rempah-rempah ini memiliki khasiat masing-masing. Seperti kayu manis yang memiliki khasiat dapat melegakan tenggorokan dan mengobati sakit pilek. Kemudian cengkeh memiliki manfaat menyegarkan nafas dan mengobati perut kembung. 

Sedangkan kunyit sebagai antibakteri, antijamur dan antikanker. Ada juga rempah bernama pala yang menghasilkan minyak atsiri. Pala juga berkhasiat sebagai penambah gairah seks. Oleh sebabnya pala ini menjadi salah satu permintaan ekspor tinggi ke negara lain.

Kemudian terdapat daun mint yang memiliki khasiat sebagai aromaterapi dan meredakan gangguan pencernaan. Sedangkan jahe berkhasiat sebagai pereda rasa nyeri dan mual. Nah, jahe ini menjadi salah satu anjuran untuk diminum ketika wanita sedang haid. Karena dapat mengurangi rasa nyeri akibat haid.

Lihatlah sobat muda, banyak sekali bukan khasiat dari rempah-rempah ini? Inilah kenapa rempah-rempah pantas untuk dijadikan sebagai warisan budaya dunia. Sebab yang menginginkan rempah tidak hanya di negara kita. Melainkan hingga ke seluruh dunia.

Sebagai kaum muda millennial, bagaiman cara kita bisa mengekplorasikan barang berharga yang kita punya? Jika aku tanya kepada kalian, apakah kalian suka dengan wedang rempah? Sebagian sobat muda mungkin bilang tidak. 

Kenapa? Karena kalian hanya mencoba meminumnya sekali dan itupun ketika rasa pahit menyerang terlebih dahulu. Jika dibandingkan dengan khasiat yang dimiliknya, tentunya rasa pahit yang ada dalam wedang rempah tersebut tidak akan terasa. Apalagi ketika sudah menjadi kebiasaan sehari-hari.

Perubahan yang patut kita realisasikan yaitu bentuk kecintaan sobat muda terhadap rempah-rempah tersebut. Saat ini banyak orang dewasa yang menyukai wedang rempah. 

Sebagai pencegah penyakit ataupun obat dari sakit yang dideritanya. Bukankah alangkah baiknya, jika pencegahan dimulai sejak sekarang? Sejak sobat muda masih benar-benar sehat dan bugar.

Oh iya, wedang rempah ini, menjadi sebuah penyegar yang dinanti-nanti seluruh orang. Penyegar dari stress yang menyerang. Stress sebab banyaknya hutang, stress sebab perasaan yang ketikung teman, atau stress sebab skripsi yang tak juga mendapat nilai. Menjadi seduhan teman nugas dan teman berkencan juga bisa, loh. Pasti terlihat sangat romantis. Ah bisa saja.

Sobat muda bisa jumpai wedang rempah Banyuwangi di kedai Angkringan Pawon Oktana di jalan Gajahmada, kelurahan Mojopanggung, Banyuwangi. Kedai ini diolah oleh seorang ibu berusia sekitar 54 tahun yaitu ibu Oktarina Sri Hidayati. Wedang rempah di kedai beliau tidaklah dijual dengan harga mahal. Akan tetapi cukup dengan harga murah dengan kisaran 10 ribu rupiah saja.

Sobat muda jika berkunjung di kota Sunrise of Java ini jangan lupa mampir menjamu di kedai Pawon Oktana ya. Semoga sobat muda dapat menikmati kesegaran dan kenikmatan akan wedang rempah asli tersebut. Serta mendapat berbagai khasiat yang menyehatkan.

Semoga tulisan ini dapat bermanfaat buat sobat muda dan kawan-kawan semuanya.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun