Pengemudi tidak boleh menyepelekan rasa lelah dan mengantuk. Pendamping pengemudi harus waspada memperhatika pengemudi. Â Begitu terlihat pengemudi menguap berkali-kali, menggelengkan kepala atau menegakan posisi duduk, itu tanda-tanda saatnya beristirahat.
Mudik selain perjalanan jauh, juga berarti membawa oleh-oleh. Selain oleh-oleh, pemudik juga membawa barang-barang lain. Â Menyimpan barang di atas mobil sangat tidak disarankan. Â Karena bobot barang dapat mengganggu jalannya kendaraan. Ketidaksatabilan kendaraan dapat menyebabkan kecelakaan.
Mudik cerdas adalah Nyaman, Aman dan Selamat
Nyaman, dengan memastikan pengemudi, penumpang dan kendaraan dalam kondisi sehat
Aman, memastikan semua yang harus dibawa dalam keadaan rapi tersimpan. Identitas diri, surat-surat mobil, obat-obatan dan makanan.
Selamat, pastikan mengikuti rambu-rambu lalu lintas. Membawa kecepatan kendaraan pada kecepatan yang aman.
Selamat menjalankan mudik, pastikan selamat samapi tujuan dan bisa berkumpul dengan sanak keluarga di kampung halaman.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H