Mohon tunggu...
Elisa Koraag
Elisa Koraag Mohon Tunggu... Administrasi - Influencer

Saya ibu rumah tangga dengan dua anak. gemar memasak, menulis, membaca dan traveling. Blog saya dapat di intip di\r\nhttp://puisinyaicha.blogspot.com/\r\nhttp://www/elisakoraag.com/ \r\nhttp:www.pedas.blogdetik.com\r\n

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Foto Collagen Theraphy Machine, Metode Perawatan Kulit Terbaru

22 Oktober 2014   13:42 Diperbarui: 17 Juni 2015   20:09 167
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption id="attachment_368264" align="aligncenter" width="300" caption="Photo Collagen Therapy Machine"][/caption]

Bicara usia, pasti lekat kaitannya dengan proses penuaan.  Tapi siapapun orangnya, tidak perduli laki-laki atau perempuan jika proses penuaan itu bisa dihambat maka akan dilakukan. Salah satu pencegahan proses penuaan adalah dengan makan teratur, olahraga dan mengikuti gaya hidup sehat. Itu standarny tapi ditengah kesibukan, apakah pola standar bisa dijalankan? Jawabnya di hati masing-masing.

Sebagai Ladiesiana-Kompasianer perempuan saya mendapat kesempatan  mencoba sebuah metode perawatan kulit baru yang bukan saja menghambat penuaan, tapi mempermuda kulit tubuh dan wajah. Duh jangan mendelik gitu deh. Ini beneran.  Bahagia rasanya bisa mengunjungi Salon Rosereve, sebuah salon di kawasan Plaza Semanggi Jakarta  yang berberafiliasi Jepang.

Saya diperkenalkan pada sebuah alat yang diberi nama  FOTO COLLAGEN THERAPHY MACHINE.  Mesin perawatan kulit pertama yang mampu mengaktifkan sel Fibroblast leWat sinar/cahaya yang tembus hinga satu cm di bawah kulit. Sel Fibroblast adalah sel yang memproduksi kolagen. Bukan Cuma kolagen tapi juga Sel yang memproduksi  Elastin, dan asam Hyaluron. Ketiganya berfungsi menjaga kelenturan, kekenyalan dan kelembaban kulit.

Kolagen adalah salah satu unsur pembentuk kulit. Makanya banyak kosmetik memasukan unsur kolagen sebagai salah satu nilai lebih dalam produknya. Sayangnya kandungan kolagen dalam produk kosmetik hanya menyentuh permukaan kulit. Jadi fungsinya kurang optimal.

Penuaan (pertambahan usia), sinar UV, Stres, rokok yang menimbulkan radikal bebas dapat melemahkan sel Fibroblast. Karena itu diperlukan suatu perawatan untuk mengembalikan kesegaran sel Fibroblast. Fibroblast juga akan menguraikan Kolagen-Elastin yang menua dan menggantinya dengan yang baru serta melakukan metabolisme jaringan dengan perlahan .

[caption id="attachment_368266" align="aligncenter" width="300" caption="Kiri berusia 40, tengah jelang 50 dan kanan 30-an. Dua hari setelah saya masuk dalam mesin kolagen Dok. Nurul Musyafirah"]

14139346461362949108
14139346461362949108
[/caption]

Dalam kesempatan tersebut saya tidak menyia-nyiakannya untuk  mencoba FOTO COLLAGEN THERAPHY MACHINE selama 30 menit. (Waktu yang memang disarankan). Pertama, kulit wajah dibersihkan. Ini berfungsi meminimalkan hambatan agar sinar/cahaya bisa tembus ke bawah kulit. Oh ya, mesin ini berbentuk tabung yang dindingnya terlapis semacam kaca/plastk tebal yang tersambung pada lampu-lampu khusus yang menghasilkan sinar/cahaya yang sesuai kekuatannya untuk menghidupkan sel fibroblast. Yaitu antara 600-700 nano tepatnya 633 nano.

Masuk ke dalam tabung tersebut hanya berbalut sepotong kain yang saat sudah di dalam harus di lepas. Mulanya saya tidak merasakan apa-apa tapi sejalan waktu serasa masuk di ruang sauna. Dan tubuh sayapun berkeringat. Proses tersebut  juga mencairkan lemak tubuh. Jadi jangan terkejut kalau keluar dari mesin ini, berat tubuh berkurang. Itu salah satu dampak positif. Satu lagi yang saya rasakan. Pada saat masuk ke mesin, gigi saya lagi sakit, (ada pembengkakan gusi karena gigi berlubang) Keluar dari mesin tersebut, sakitnya hilang.

[caption id="attachment_368265" align="aligncenter" width="300" caption="Beauty Consultan dari Jepang Fumiyo Imay"]

14139345471966474658
14139345471966474658
[/caption]

Beauty Consultan dari Salon Rosereve, seorang wanita yang berasal dari jepang  Fumiyo Imay mengatakan:  Di Eropa, mesin ini memang digunakan di rumah-rumah sakit tapi di Jepang digunakan pada salon-salon perawatan kulit, bahkan pesohor membelinya untuk digunakan secara pribadi di rumah.

Dampak penggunaan mesin ini, tiak sama pada setiap orang tergantung pada usia dan pola hidupnya. Ada yang hanya dalam lima kali, sudah terjadi perubahan yang nyata, ada yang sepuluh kali baru terlihat bahkan 30 kali.  Pada orang dengan usia tertentu (Terutama di atas 40 th) tentu tidak sekali masuk lalu keluar menjadi muda an mulus)

Usia seseorang tidak dapat dibohongi namun dengan menggunakan mesin ini, bisa memberikan kulit lebih sehat dan itu berdampak  pada seseorang yang terlihat mejadi lebih segar dan berkesan lebih muda. Saya merasakan sendiri, perubahan besar pada kulit tubuh dan wajah. Kulit tangan dan kaki menjadi lebih halus, termasuk rambut. Sedangkan kulit wajah menjadi lebih bersih dan bersinar.

Mesin ini sudah terjamin kualitasnya. Tidak memberikan dampak negatif. Boleh digunakan pada anak-anak. Namun anak-anak bukanlah sasaran dari konsumen pengguna mesin ini. Untuk mendapatkan hasil maksimal, setelah keluar dari mesin atau bahkan selama dalam mesin, kita bisa melakukan pemijatan sendiri pada bagian-bagian tubuh yang ingin menjadi lebih kencang seperti pada legan, paha atau lutut, tumit dan siku. Pemijatan bukan hanya mmebuat bagian tubuh menjadi lebih kencang tapi juga menjadi lebih halus. Ingin lebih optimal lagi, dapat ditambah dengan olahraga teratur.

Salon Rosevere sendiri ada 4 cabang di jakarta. Plaza Semanggi sebagai pusat, lalu ada di Kelapa Gading, Citra Land dan Lipo Karawaci. Namun sayangnya mesin ini baru nberada di pusat. Jadi kalau ada yang tertarik, silahkan mampir dan buktikan. Tanpa obat-obat hanya dengan terapi sinar/cahaya, kulit menjadi lebih sehat, segar dan bercahaya. Penting bagi seseorang merasa lebih sehat dan terlihat segar apalagi kaum perempuan. Penampilan luar bukan yang utama tapi penampilan luar selalu memberi kesan pertama yang kuat. Ingin mencoba? Segera kunjungi Salon Rosereve di Plaza Semanggi, Jakarta.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun