Saya tinggal di sebuah kecamatan di utara kabupaten tasikmalya, jawa barat.
Sudah 2 bulan ada sebagian warga yang tetarik oleh penawaran salah seorang warga, ikut MLM, dengan bonus 10%/bulan. Jika dapat mencari 10 anggota lagi, maka dapat bonus lagi, dan seterusnya .Bisnisnya dalam bidang ternak sapi.
Bagi saya, dari dulu sudah banyak diberitakan bisnis seperti ini, yang ujungnya bersifat "penipuan".
Hanya saya tidak menuduh bahwa bisnis yang sekarang di tasik utara itu bersifat penipuan. Cuma kepada warga, atau aparat harap waspada saja.
Bayangkan saja dengan modal 10 juta saja, sekarang sudah ada yang bergaji 5 jt/bulan.
Bagi saya, mungkin tidak tertariknya, bisnisnya kurang jelas, bisnis apa?, karena menurut logika saya, bisinis tupperware saja harus ada omset, tidak serta merta ongkang-ongkang, Atau dulu ada CNI, juga sebenarnya keuntungan dan bonusnya sangat kecil sekali.
Maka saya yang hidup di desa , kepada para tetangga, bahwa saya lebih baik mengolah sawah saja, keuntungan sedikit, tapi barokah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H