"Sikap-sikap ini sesungguhnya musuh terbesar kehidupan. Tampaknya memang mudah tergoda untuk menyerah ketika sesuatu itu menyakitkan dan menyulitkan dan sepertinya segala sesuatu tidak berpihak pada kita, tapi itu bukanlah solusi, lanjutnya.
Paus lalu mencontohkan pemain sepak bola yang terkenal dari Mozambik, "The black panther" Eusebio da Silva.
"Dia memulai karir atletiknya di kota ini. Kesulitan ekonomi yang dihadapi keluarganya dan kematian ayahnya yang terlalu cepat, tidak menghalanginya untuk tetap memiliki impian." seru Paus. Pasionnya pada bola mendorongnya untuk terus bertekun, terus bermimpi dan melangkah maju."
Paus mengatakan, menjadi bagian dari tim merupakan bagian yang penting dari keberhasilan Eusebio. Dalam tim, setiap orang memiliki perbedaan, perbedaan talenta, seperti pada pertemuan hari ini. "Kita datang dari berbagai tradisi yang berbeda, dan barangkali berbicara dalam bahasa yang berbeda, tapi itu tidak menghalangi kita untuk berada bersama sebagai tim, kata Paus.
Paus menjelaskan bahwa banyak penderitaan disebabkan oleh orang yang senang memecah belah dan dan memisahkan orang lain, memilih mereka yang dapat "bermain" dan mereka yang duduk di "bangku."
Kalian dapat berbuat sesuatu untuk negaramu, dengan tetap bersatu, mengembangkan persahabatan, dan menghindari permusuhan, kata Paus. Dia mengulangi lagi pesanya kepada orang muda bahwa kebencian, permusuhan dan perpecahan sosial itu destruktif."
"Seperti kata pepatah:"jika kamu ingin ke suatu tempat buru-buru, jalanlah sendirian, jika kamu bepergian jauh, jalanlah bersama yang lain." Kita perlu untuk selalu bermimpi bersama, seperti yang kalian lakukan hari ini. Bermimpilah bersama yang lain, jangan pernah melawan yang lain."
"Teruslah mengingat pada jalanmu memimpikan dan menyiapkan pertemuan ini:Semua bersama-sama dan tanpa sekat.Inilah bagian dari lembaran sejarah baru Mozambik.' kata Paus.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H