Mohon tunggu...
Kornelia Vania
Kornelia Vania Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Pelajar

Memiliki hobi menulis, menggambar dan bernyanyi

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Menarik! Momen Unik Aruna Stero dalam Perayaan HUT ke-79 RI

27 Agustus 2024   20:47 Diperbarui: 27 Agustus 2024   20:49 116
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemain futsal bergoyang mengikuti alunan musik (dokpri)

Beberapa siswa tampak membawa nasi dan juga lauk dalam lomba makan kerupuk ini. Bahkan ada yang sempat-sempatnya mengolesi kerupuk dengan kecap agar kerupuknya lebih nikmat katanya.

Perlombaan ini berhasil mengundang tawa dan memeriahkan suasana. Uniknya, para guru pun ikut berpartisipasi dalam lomba makan kerupuk, menambah kemeriahan acara.

Situasi lomba makan kerupuk di angkatan kelas X (dokpri)
Situasi lomba makan kerupuk di angkatan kelas X (dokpri)

Pemain Bola Alih Profesi Jadi Penari Dangdut

Selain estafet balon dan lomba makan kerupuk, permainan bola dangdut juga mengundang gelak tawa dari Aruna Stero. Permainan bola dangdut ini menggabungkan olahraga futsal dengan musik dangdut, dimana setiap pemain diminta untuk berjoget setiap kali musik diputar. Apabila terdapat pemain yang tidak berjoget, maka pemain tersebut akan didiskualifikasi.

Menariknya, para pemain dari setiap tim memiliki gaya berjoget atau bergoyangnya masing-masing sehingga terlihat lucu dan menarik.

Pemain futsal bergoyang mengikuti alunan musik (dokpri)
Pemain futsal bergoyang mengikuti alunan musik (dokpri)

Merah Putih Berkibar, Jiwa Nasionalisme Membara

Rangkaian kegiatan perayaan Hari Ulang Tahun ke-79 Republik Indonesia diakhiri dengan upacara bendera yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 17 Agustus 2024 bertempat di lapangan SMA Stella Duce 2 Yogyakarta.

Dengan penuh khidmat, bendera dikibarkan oleh petugas pengibar dan diiringi lagu Indonesia Raya yang dinyanyikan oleh tim Bina Vokalia. Amanat disampaikan oleh kepala sekolah SMA Stella Duce 2 Yogyakarta, bapak Antonius Haryanto, M.Pd. Beliau menyampaikan pidato Kemendikbud yang berpesan agar kita sebagai generasi muda dapat terus menjaga kemerdekaan dengan semangat persatuan dan kesatuan.

Sebelum upacara berakhir, disampaikan pengumuman pemenang lomba dari kegiatan yang telah dilaksanakan di hari sebelumnya. Pemenang untuk lomba menghias mading adalah kelas X B, XI B, dan XII IPS 2. Kemudian XII MIPA 1, X E, dan X D menjadi pemenang dalam lomba makan kerupuk. Selanjutnya untuk pemenang permainan estafet balon adalah tim dari kelas XII IPS 2, XII MIPA 2, dan X E. Lalu yang terakhir, kelas XII IPS 1, XII MIPA 2, dan XI B menjadi pemenang dalam permainan bola dangdut.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun