Nak,
Berjalanlah pelan dan jangan tersesa
Karena sangat banyak jal yang tidak boleh kita lewatkan
Tengoklah sesekali kira-kanan depan-belakang
Kamu harus tahu banyak hal untuk dapat menemukan Tuha
-
Nak,
Santai saja dan jangan tergesa, perjalanan ini menyenangkan
Nikmati setiap langkah dan ambil segala hikmah
Kamu harus banyak paham untuk dapat menemukan Tuhan
-
Nak,
Berjalanlah, jikapun harus mundur maka lakukan
Tentu boleh sesekali kamu mundur untuk mengambil langkah
Kamu harus banyak belajar untuk dapat menemukan Tuhan
-
Nak,
Lihatlah dirimu
Temukan Tuhan
Yang tak bertuhan
-
Tasikmalaya, 150918
taufiqelhida
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H