Mohon tunggu...
Ekriyani
Ekriyani Mohon Tunggu... Guru - Guru

Pembelajar di universitas kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Mengingat Namamu

20 Januari 2021   21:27 Diperbarui: 20 Januari 2021   21:34 202
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi gambar: pixabay.com

Senja yang lalu sudah bermantra
Pada pelepah resah hinggap sebentar
Coba menukil sebuah nama dalam kenangan purba
Mencari di tiap lembar pasal-pasal rindu

Aku tetaplah manusia lemah
Ingin memecah arca lupa
Pada detak di tiap detik
Paling tidak menjelmalah
Di sebingkai pahatan nama membedaki bayang

Namamu lenyap dalam rimbunan diam
Tak mampu kueja sepatah kata
Duhai nama yang tenggelam dari bilik hati
Kapankah kembali memeluk ingatku
Membakar sendu dengan beragam cerita

Sepekat apapun itu lumpur namamu
Sekelam apapun sejarah namamu
Tetaplah menari indah
Bergelayut manja di tiap aliran nadiku

Sejatinya namamu tetaplah gempita di sanubari
Meski aku tergugu merundungi lupa
Jahitlah luka lebam masa lalumu
Musnahkan saja rayap-rayap peracik kebohongan
Karena dengan itu, namamu bisa kupeluk kembali dalam ingatan

Duhai nama yang menggamit mimpi
Cairkan potongan lupa yang telah membeku
Supaya aku bisa
Memfestivalkan kembali indah namamu
Pada rangkaian do'a terpanjat syahdu
Di hamparan sajadah

Karena, mengingat namamu adalah pemecah nestapa
Menyuburkan kembali rumput keceriaan
Subur merimbun di ruang khayal
Terukir indah di prasasti sejarah pelipur lara

(Sungai Limas, 20 Januari 2021)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun