Dikutip dari laman NIOSH, paparan panas di tempat kerja dapat mengakibatkan cedera, penyakit, penurunan produktivitas, dan kematian. Untuk mengatasi bahaya ini, Institut Nasional untuk Keselamatan dan Kesehatan Kerja (NIOSH) telah mengevaluasi data ilmiah tentang tekanan panas dan lingkungan panas dan telah memperbarui kriteria untuk standar yang direkomendasikan: Paparan Pekerjaan pada Lingkungan Panas .
Penyebab Heat Stress
Suhu Lingkungan yang Tinggi Suhu lingkungan yang tinggi menyebabkan tubuh manusia untuk memperlambat proses pendinginan karena keringat tidak bisa menguap dengan mudah.
Kelembaban
Kelembaban mempengaruhi kemampuan tubuh untuk menghilangkan panas melalui keringat. Tingkat kelembapan yang tinggi akan membuat udara terasa semakin panas dan meningkatkan risiko heat stress.
Radiasi Matahari
Radiasi matahari merupakan faktor yang dapat meningkatkan suhu udara lingkungan. Pekerja yang bekerja di bawah sinar matahari langsung akan lebih rentan terhadap heat stress.
Aktivitas Fisik Berat
Aktivitas fisik berat pada suhu tinggi dapat menghasilkan panas tambahan dan memberikan beban tambahan pada sistem kardiovaskular dan pernapasan.
Pakaian yang Tidak Sesuai
Pakaian yang terlalu tebal atau ketat dapat menghambat proses pendinginan tubuh dan meningkatkan risiko heat stress.