Mohon tunggu...
Eko Hadi Siswoyo
Eko Hadi Siswoyo Mohon Tunggu... Wiraswasta - Kerja Kerja Kerja

Menulis dengan ikhlas

Selanjutnya

Tutup

Money

Merancang Masa Depan Bersama Sun Life

8 Juni 2016   00:40 Diperbarui: 8 Juni 2016   01:09 44
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cover Buku Seminar & Exhibition Roadshow (dokumen pribadi)

Asuransi sudah cukup populer di Indonesia. Tapi mendengar kata asuransi, telinga kita sepertinya sudah sangat alergi. Otomatis kita sudah berusaha menghindar dengan berbagai alasan. Karena selanjutnya yang terlintas dalam benak kita adalah marketing atau agen asuransi yang akan terus mengejar-ngejar seperti tak kenal putus asa.  Dan sampai saat ini, image seperti itu sudah menjadi momok yang menghambat kita memahami betul apa manfaat dan informasi yang tepat tentang asuransi.

Dengan mengambil tempat di The Capri Café – Pakuwon Trade Cente tersebut,  mengambil tema “How To Get Profit From Your Hobbies”. Pada kesempatan itu, para blogger mendapat banyak manfaat ganda dalam memperoleh informasi. Acara yang di support oleh Sun Life Financial Indonesia itu juga membuka wawasan kepada para blogger akan manfaat asuransi dalam membantu merancang masa depan. Yang tidak pernah terpikir bahkan tergambar sebelumnya oleh kita.

Acara yang akan di mulai pukul 13.00 WIB itu agak molor sekitar setengah jam. Tapi tidak mengurangi antusias para undangan yang sebagian besar adalah blogger Surabaya. Ketika saya sampai di lokasi, sudah banyak undangan yang hadir. Di pintu masuk sudah ada 2  gadis cantik  yang mempersilahkan saya untuk registrasi dulu.

Dokumentasi milik @Sun_LifeID
Dokumentasi milik @Sun_LifeID

Setelah absen, saya pun bergabung dengan teman-teman yang sebagian masih makan siang dan sebagian sudah duduk manis. Ternyata tidak lama kemudian acarapun dimulai. Di buka oleh MC dan diterangkan bahwa kegiatan yang berupa Seminar & Exhibition Roadshow ini merupakan cara mengsosialisasikan program-program Sun Life Financial dengan Bright Advisor dalam merencanakan keuangan untuk masa depan lewat asuransi. Kali ini ada 2 nara sumber utama yang hadir pada sore hari ini, yaitu :

1. Joice Tauris Santi seorang jurnalis, yang sudah menerbitkan buku.

2. Aditya Agung seorang fotografer yang sekarang menjadi selebgram. 

Sambutan pertama oleh bapak Kaiser Simanungkalit, sebagai AVP Head of Branding & Communication SLFI. Beliau mengaku mempunyai 8 polis asuransi dari perusahaan yang berbeda-beda, karena mengaku betapa pentingnya asuransi untuk kesehatan kita. Tapi sayangnya, banyak orang yang belum tahu bahwa itu penting. Karena menurut pengalaman beliau sendiri, ketika jatuh sakit dan harus mengeluarkan biaya yang tidak sedikit. Dengan asuransi bisa membantu beban itu menjadi lebih ringan.  Tapi sayangnya, dari 250 juta lebih penduduk Indonesia ini. Tidak lebih dari 4% yang memahami dan mempunyai asuransi. Memang cukup mengejutkan dan mencengangkan. Oleh sebab itu, Sun Life membuat satu sistem dimana masyarakat tidak akan antipati lagi dalam memahami dan mempelajari apa itu asuransi beserta manfaatnya untuk kita. Yaitu #SunLifeFuturePlan yang bertujuan memberikan wawasan untuk merencanakan masa depan lebih baik.

Dokumentasi dari twitter @Sun_Life ID
Dokumentasi dari twitter @Sun_Life ID

Kesempatan kedua adalah mbak Joice Tauris Santi, seorang jurnalis yang terjun juga di dunia asuransi. Di awal sambutannya, mbak Joice sudah menekankan bahwa kita harus sudah punya plan "kapan sebaiknya mulai merencanakan keuangan?". Karena faktanya, 64% orang khawatir tentang kesehatan, hanya 36% yang sudah memiliki proteksi kesehatan mandiri. Sedangkan 54% orang mengkhawatirkan kestabilan finansial, hanya 38% yang memiliki tabungan atau investasi jangka panjang.

Jadi, semakin dini kita berinvestasi maka semakin besar kesempatan untuk mengakumulasi aset. Cara memulai investasi yaitu dengan cek pendapatan dan tabungan saat ini. Lalu tentukan target. Tapi selain itu, tentukan juga waktu pencapaian target investasi dan siapkan pula dana darurat.

Dokumentasi di ambil dari twitter @Sun_Life ID
Dokumentasi di ambil dari twitter @Sun_Life ID

Kita harus melindungi diri dari resiko finansial seperti kehilangan pekerjaan, kecelakaan dan kematian, lanjut mbak Joice. Dan resiko finansial tersebut bisa diminimalisasi dengan mentransfernya ke perusahaan asuransi. Mengikuti gaya hidup modern dan sosialitas gak masalah, asal sesuai dengan keuangan dan seimbang.


Untuk menebarkan informasi yang bermanfaat dan tepat pada yang membutuhkan, mbak Joice  menuliskan buku berjudul “Selami Asuransi Demi Proteksi Diri.” 

Yang menjadi pembicara selanjutnya adalah mas Aditya Agung, seorang blogger dan fotografer. Tapi sekarang sudah merambah menjadi seorang selebgram. Dia berbagi pengalamannya yaitu bagaimana hobi kita itu bisa mendatangkan uang. Tapi sebelumnya, pengunjung di hibur sejenak oleh suguhan Stand Up Comedy bernama Karjo. Lumayan buat obat ngantuk hehehe....

Dokumentasi di ambil dari twitter @Sun_Life ID
Dokumentasi di ambil dari twitter @Sun_Life ID

Setelah tertawa sejenak, acara dilanjutkan dengan menampilkan nara sumber selanjutnya yaitu mas Aditya Agung. Pada awal sambutan, dia sudah menggarisbawahi bahwa "media sosial bisa kita manfaatkan untuk self-branding, juga bisa digunakan untuk membangun relasi. Dari relasi tersebut, pelan-pelan kita bangun jaringan bisnis."

Dokumentasi diambil dari twitter @Sun_LifeID
Dokumentasi diambil dari twitter @Sun_LifeID

Memang sangat menyenangkan apabila kita memiliki pekerjaan yang juga menjadi hobi kita. Pekerjaan itu tidak akan berat, malah justru kita bisa menggali potensi lebih dalam untuk bisa menghasilkan uang. Saya pribadi juga mempunya prinsip seperti itu. 

Kali ini mas Aditya Agung memanfaat era media sosial yang makin marak dan makin bisa memberikan nilai jual yang tinggi. Tentunya harus ada strategi dan trik khusus. Kalau dia mempunyai hobi memotret, maka yang menjadi lahan bidikannya adalah instagram. Sedangkan trik yang dia bagikan pada pengunjung yaitu dengan memakai hastag pada setiap foto yang diunggah ke media sosial terutama di instagram. Inspirasi bisa datang dari mana saja, tinggal bagaimana kita mengolahnya.

Selanjutnya para blogger di beri kesempatan untuk bertanya seputar Bright Advisor ataupun produk asuransi, sekaligus menyampaikan keluhan-keluhan yang ada. Ternyata respon dari pengunjung sangat antusias sekali.

Salah seorang peserta mengajukan pertanyaan (dokumentasi dari twitter @Sun_LifeID)
Salah seorang peserta mengajukan pertanyaan (dokumentasi dari twitter @Sun_LifeID)
“Saya pernah mempunyai asuransi, ketika anak-anak masih kecil. Tapi tidak berlanjut alias putus di tengah jalan. Saya juga pernah menjadi agen asuransi. Jadi saya sebenarnya tahu betul manfaat asuransi bagi kita. Cuma, kenapa selama ini konsep asuransi tidak menarik atau di kemas sedemikian rupa sehingga membuat nasabah menjadi tertarik bahkan jatuh cinta untuk ikut terus.”

Begitulah pertanyaan yang di ajukan mbak Avy, salah seorang blogger kepada bapak Kaiser. Dan kembali beliau menekankan bahwa asuransi itu harus tumbuh dari kesadaran diri sendiri. Apapun kemasannya, kalau sudah tidak menyadari manfaatnya ya tidak bisa dipaksakan. 

Di penghujung acara, Sun Life sebagai penyelenggara memberikan apresiasi kepada 3 penanya terbaik dan 3 pemenang live tweet berupa cendera mata.

3 penanya terbaik (dokumentasi di ambil dari twitter @Sun_LifeID)
3 penanya terbaik (dokumentasi di ambil dari twitter @Sun_LifeID)
3 pemenang live tweet (dokumentasi milik twitter@Sun_LifeID)
3 pemenang live tweet (dokumentasi milik twitter@Sun_LifeID)


APAKAH BRIGHT ADVISOR ITU?

BRIGHT ADVISOR adalah media tempat bertanya seputar asuransi jiwa, kesehatan, pendidikan dan perencanaan keuangan dan investasi. Dengan adanya Bright Advisor ini diharapkan masyarakat bisa mencari informasi seputar asuransi tanpa takut di kejar-kejar atau di ganggu telpon dari para agen/marketing asuransi. Karena semua informasi sangat lengkap di website tersebut.  Kita bisa memilih dan menghitung asuransi yang sesuai dengan kebutuhan serta kemampuan.

Yaitu denga cara sebagai berikut :

1. Buka alamat website : https://www.brightadvisor.co.id/

2. Klik LOGIN kemudian mengisi data-data yang diminta  sesuai petunjuk 

3. Lalu klik di tulisan DAFTARKAN SAYA

4. Selanjutnya kita sudah bisa mencari informasi dengan memilih program yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan kita

ba4-5757046e3297731805ef79f0.png
ba4-5757046e3297731805ef79f0.png

Kita tidak hanya menghitung atau mengetahui produk-produk dari Sun Life saja. Tapi segala macam pertanyaan, keluhan, saran dan kritikan pun, bisa dilayani lewat website tersebut.

Blogger dan para undangan berfoto bersama di akhir acara (dokumentasi diambil dari twitter @Sun_LifeID)
Blogger dan para undangan berfoto bersama di akhir acara (dokumentasi diambil dari twitter @Sun_LifeID)

Untuk mendapatkan informasi yang lengkap tentang profile dan produk dari Sun Life Finansial, anda bisa mengakses lewat website di : www.sunlife.co.id

Jangan lupa follow media sosial Sun Life yaitu : 

- Facebook : Sun Life Financial Indonesia

- Twitter : @SunLife_ID

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun