Sejak Maret 2020 hingga Maret 2021, kolam intensif budidaya Nila di bakalan Krajan kota Malang sudah mencapai 47 unit kolam bioflok. Bahkan sudah ada jalinan kemitraan dengan pembudidaya nila di luar bakalan Krajan Kota Malang sejumlah 25 unit kolam.Â
Prestasi ini terus berlanjut, karena permintaan ikan nila konsumsi terus meningkat dan belum sepenuhnya tercover oleh pembudidaya nila dibawah binaan Pokdakan KSS selaku penggerak dari Kampung Nila Slilir.
Apresiasi Pemerintah pada Si Ikan Nila
Ramadan 2021 menjadi semangat baru bagi kampung Nila Slilir, karena Si Ikan Nila mendapatkan apresiasi dari Pemerintah Kota Malang dengan masuk 3 besar gelar Sinovik tahun 2021 kategori pemberdayaan masyarakat.Â
Si Ikan Nila berhak masuk mengikuti kompetisi inovasi pelayanan publik di tingkat provinsi mewakili kota Malang. Hal ini merupakan bukti nyata dari progres para start up Kampung Nila Slilir dalam upaya pemberdayaan masyarakat.Â
Hal ini patut dibanggakan karena ide si ikan Nila memberikan kontribusi nyata pada pemberdayaan ekonomi kreatif masyarakat dalam rangka menghadapi dampak covid 19.
Saatnya bangkit dari Kampung. Jangan lupakan guyub Rukun lebih ditingkatkan. Salam madyang madyang dari kampung Nila Slilir.
Kampung Nila Slilir, 14 April 2021
Oleh Eko Irawan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H