Mohon tunggu...
Eko Setyo Budi
Eko Setyo Budi Mohon Tunggu... Lainnya - Pensiunan PNS

Suka traveling, kuliner, baca buku/menulis dan jogging..

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Kompasiana Bikin Kecanduan Menulis

14 Oktober 2024   23:21 Diperbarui: 14 Oktober 2024   23:32 110
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Persiapan menulis ditemani secangkir kopi (Sumber: pixabay) 

Setelah purna tugas pada awal tahun 2020, praktis kegiatan tidak ada, dan banyak waktu santai di rumah. Apalagi di tahun itu Indonesia dilanda wabah virus Covid-19 otomatis keluar rumah sangat terbatas karena mengikuti protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah Indonesia. Dengan situasi dan kondisi yang demikian, mulai tumbuhlah semangatku menulis lagi.  

Di tahun itu pula karya tulisanku bisa diterbitkan dalam bentuk buku ber-ISBN atau QRCBN. Alhamdulilah karya tulisku kolaborasi dengan dosenku pertama kali diterbitkan bulan Maret 2022 berjudul "Menikmati Hidangan Allah, Al-Qur'an". Beberapa bulan lagi naskahku yang kedua berjudul "Kenalilah Musibah Sebagai Pendekatan Diri Kepada Allah" terbit  bulan September 2022, dan lanjut hingga tahun 2024, total naskah yang sudah diterbitkan ada 20 judul buku solo, dan 4 judul buku antologi.

Walaupun saya dalam tiga tahun terakhir sudah menulis buku sebanyak 24 judul (2022-2024), namun kecintaanku menulis pada Kompasiana teringat terus dikepalaku. Kapan bisa menulis lagi di Kompasiana? Karena penasaran dan kemauan kuat ingin menulis di Kompasiana lagi, maka saya buka gadgetku kucari platform Kompasiana. Kemudian, saya langsung daftar masuk Kompasiana pada tahun 2021. 

Lagi-lagi di tahun itu hingga pertengahan 2024 saya belum sempat menulis di Kompasiana. Saya baru bisa menulis pertama kali tahun 2024 setelah wisata ke Air Terjun Tumpak Sewu. Saya sempatkan menulis artikel berjudul "Pesona Air Terjun Tumpak Sewu"  tanggal 7 Agustus 2024 dipublis oleh Kompasiana dapat centang biru Artikel Pilihan. Inilah artikelku pertama dan mendapat centang biru tentu menambah kepercayaan diriku untuk menulis berikutnya.

Adapun tulisanku di Kompasiana terhitung pertama kali tanggal 7 Agustus 2024 s.d 12 Oktober 2024 (selama 3 bulan) telah mencapai 30 artikel, dengan centang biru yaitu Artikel Utama (Headline) sebanyak 6 artikel,  Artikel Pilihan (Highlight) sebanyak 12 artikel, dan tidak mendapatkan centang biru sebanyak 12 artikel.

Itulah pengalamanku selama menulis artikel selama 3 bulan di Kompasiana bikin kecanduan menulis, seperti saya yang suka minum kopi tiap pagi, artinya tiap hari selalu buka gadget atau laptop baik itu saya menulis atau membaca artikel sahabat kompasiana waktu pagi, atau siang, atau sore, bahkan tengah malam.

Untuk pemilihan Kompasianer tahun ini saya memilih Bapak Tjipta dan Ibu Roselina, karena beliu pasangan Kompasianer senior yang setia, selalu menyapa Kompasianer dengan ramah, dan beliau berdua layak menjadi panutan. Salam literasi...

Saya mengucapkan selamat ulang tahun Kompasiana ke-16, semoga tetap jaya dan berkontribusi mencerdaskan bangsa Indonesia.. Aamiin.

Sidoarjo, 14 Oktober 2024

Salam hangat,

Eko Setyo Budi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun