Teh Kombucha merupakan teh seperti pada umumnya, perbedaannya terletak  jamur Scooby  yang dimasukkan ke dalam air tehnya sehingga rasa pada air teh akan asam. Namun sangat disayangkan masih banyak masyarakat yang belum mengetahui akan keberadaan serta manfaat teh Kombucha ini.Â
Hal ini pun menjadi perhatian Mahasiswa kelompok 19 grup 2 KKN Tematik UPI 2022 untuk menyebarkan informasi manfaat teh Kombucha ini, salah satunya melalui sosialisasi Inovasi teh Kombucha di RW 04 Negla.Â
Pada Sosialisasi teh Kombucha ini Mahasiswa mengundang Ibu-Ibu PKK RW 04 Negla untuk hadir pada acara sosialisasi yang dilaksanakan di Aula RW 04 Negla, Kelurahan Isola, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung pada hari Sabtu (30/07/2022).Â
Mahasiswa KKN UPI 2022 kelompok 19 grup 2 mempresentasikan mengenai pengertian, kandungan, alat dan bahan pembuatan, langkah-langkah pembuatan, serta hal yang perlu diperhatikan dalam pembuatan dari teh Kombucha.Â
Pada kegiatan sosialisasi iniTidak ketinggalan, Mahasiswa juga mempresentasikan manfaat serta indikator keberhasilan dari teh Kombucha ini. Presentasi ini dipresentasikan oleh tiga mahasiswa yaitu Drania Aaliyah Salsabiil, Cicilia Tiara dan Linda Nurizzatunnisa.
Sesi selanjutnya, Mahasiswa memberikan kesempatan kepada Ibu-ibu PKK untuk bertanya terkait teh kombucha ini. Dilanjut demonstrasi pembuatan teh Kombucha sekaligus testimoni  dengan meminum teh Kombucha yang telah disediakan Mahasiswa kepada Ibu-ibu PKK. Demonstrasi ini didemonstrasikan oleh dua mahasiswa yaitu Fara Alyamentika Indira dan Syaidan Walid Hizbulhadi.Â
Selain mendemonstrasikan, Mahasiswa juga memberikan bibit jamur Scobby secara gratis kepada ibu-Ibu PKK RW 04 Negla sehingga dapat membuat teh Kombuchanya sendiri di Rumah. Kegiatan ini diakhiri dengan dokumentasi bersama Mahasiswa kelompok 19 grup 2 KKN Tematik UPI bersama Ibu-Ibu PKK dan Ketua RW 04 Negla.
Eitsssss, Kegiatannya tidak berakhir sampai disitu saja sobat Kompasiana. Mahasiswa juga melakukan monitoring teh Kombucha ini dengan mengunjungi ke setiap rumah Ibu-ibu PKK RW O4 Negla pada hari Kamis (4/08/2022). Monitoring ini bertujuan untuk mengetahui perkembangan serta keberhasilan dari fermentasi teh Kombucha milik Ibu-ibu PKK RW 04 Negla.
Kegiatan sosialisasi serta monitoring teh Kombucha ini mendapatkan respon yang sangat baik serta antusiasme yang tinggi dari Ibu-ibu PKK RW 04 ini. Hal ini karena teh Kombucha merupakan inovasi baru yang ada di RW 04 Negla ini serta baru mengetahui manfaat teh kombucha bagi tubuh mereka. Â Dalam menyebarkan informasi teh Kombucha ini, Mahasiswa juga memanfaatkan media sosial yang dapat di lihat disini atau dibawah ini.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H