Mohon tunggu...
Eka Bima Saputra
Eka Bima Saputra Mohon Tunggu... Mahasiswa - Teknik Mesin-Politeknik Gajah Tunggal

Eka Bima Saputra (Bima) Mahasiswa Prodi Teknik Mesin dari Politeknik Gajah Tunggal

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Pengen Produktif? Tips Rahasia Mental Sehat agar Lebih Produktif Setiap Hari!

14 Februari 2023   19:59 Diperbarui: 14 Februari 2023   20:00 172
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Setiap orang pasti melakukan aktivitas setiap hari. Namun, aktivitas tersebut ada yang dapat mengubah diri kita menjadi lebih baik, serta ada juga yang hanya membuat kita biasa-biasa saja atau terkesan monoton. Kita semua pasti ingin mengalami perkembangan setiap hari, baik dari segi berpikir, karir, dan lain sebagainya. Hal tersebut sering disebut sebagai orang yang produktif. Untuk menjadi orang yang produktif diperlukan sebuah mental yang sehat agar cara berpikir kita dapat berkembang setiap harinya. Nah, Mimin disini akan kasih tau tips rahasia mental sehat agar produktif setiap hari!

1. Berpikir Positif 

Pikiran yang positif dapat membuat langkah kita setiap harinya menjadi jelas. Langkah yang dimaksud adalah sebuah tujuan yang akan dicapai atau diraih. Berpikir positif akan membuat kita untuk mengedepankan logika dan hati saat melakukan sesuatu. Hal tersebut dapat diperoleh dengan cara bermeditasi, melihat alam terbuka, atau dengan beribadah saat pagi hari sebelum melakukan aktivitas. Sehingga, setiap hari kita akan siap melakukan segala aktivitas yang ada.

2. Tetap Bersyukur

Setiap pencapaian yang diperoleh setiap harinya haruslah kita syukuri, karena hal tersebut merupakan jerih payah yang telah kita usahakan. Dengan bersyukur, hati kita juga menjadi lebih tenang dan tidak terburu-buru saat melakukan sesuatu. Mulailah dengan mensyukuri hal-hal yang kecil, seperti dapat makan makanan kesukaan atau dapat hadir lebih pagi dibanding hari sebelumnya, dan lain sebagainya. Bersyukur akan membuat satu per satu wish atau harapan yang ingin dicapai dapat diraih secara perlahan.

3. Berbagi dengan Sesama

Berbagi dengan sesama disebut juga dengan sedekah. Hal tersebut tidaklah membuat diri kita menjadi rugi, bahkan malah sebaliknya. Sedekah akan membuat diri kita lebih kaya karena  berinvestasi untuk diganti berlipat ganda oleh Tuhan. Selain membuat orang lain bahagia, hal tersebut juga dapat membuat kita mendapatkan doa dari orang yang kita bagi.  Selain itu, Sedekah membuat diri kita menjadi lebih terpacu untuk selalu bekerja dan melakukan aktivitas yang bermanfaat sehingga diri kita menjadi lebih produktif.

Itulah tips rahasia mental sehat agar tetap produktif setiap hari. So, semoga tips tersebut dapat membuat kalian menjadi lebih terpacu lagi untuk melakukan aktivitas yang bermanfaat, baik untuk diri kita sendiri dan orang lain. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun