Dalam mewujudkan prakarsa perubahan yang diinginkanÂ
tentunya bukan hal yang mudah karena dibutuhkan koordinasi dan kolaborasi dengan berbagai pihak.
Seorang pemimpin pembelajaran yang dapat memetakan dan mengidentifikasi sumber daya yang dimiliki dan memaksimalkan potensi murid sehingga murid berperan secara langsung mewujudkan kelas yang memprakarsai sebuah prakarsa perubahan perlu adanya kolaborasi dari berbagai pihak di bawah pelopor prakarsa. Nah disini, peran pemimpin sangatlah berpengaruh terhadap proses/ tahapan terlaksananya prakarsa perubahan. Berikut analisis Peran pemimpin dalam video praktik baik:
1. Guru/ pemimpin pembelajaran berusaha menggunakan pendekatan berbasis aset. Ia berusaha membuka pemahaman dan kesadaran akan kekuatan yang ada melalui kekuatan/potensi dalam berkolaborasi
2. Guru mengarahkan murid untuk fokus pada kekuatan kelas dalam mewujudkan impiannya
3. Guru sebagai pemimpin pembelajaran mampu memetakan sumber daya yang ada di sekolahnya sesuai dengan kompetensinya untuk mewujudkan kelas nyaman dan menyenangkan sehingga menjadi penyemangat belajar
4. Memberdayakan kemampuan murid untuk membayangkan kelas impian dan mewujudkannya