"Polisi Desa hanya istilah untuk memudahkan pemahaman masyarakat," kata Dekan FH Universitas Pancasila Ade Saptomo yang hadir dalam lokarkarya.
Ade mengaku sudah membicarakan wacana kehadiran Jagabaya kepada BIN dan Wantimpres. Karanganyar lalu dipilih sebagai pilot project-nya. Heterogen masyarakat Karanganyar menjadi pertimbangan. Alasan lainnya, masyarakat Karanganyar akan memilih Bupati dan Wakil Bupati pada 27 Juni 2018.
Sekretaris Daerah yang hadir mewakili Pjs Bupati Karanganyar dalam lokakarya menyambut baik wacana tersebut.
Catatan penulis, masyarakat Karanganyar terbilang aktif dalam memanfaatkan media sosial. Salah satu grup Facebook dengan anggota mencapai ribuan akun adalah Info Wong Karanganyar. Di sana informasi baik hiburan maupun politik nyaris tak berhenti melintas dalam dinding Facebook.
Dari penjelasan Ade dan Yusuf, dapat dipastikan Jagabaya hanya sebatas dalam fungsi kordinasi dengan perangkat desa yang membawahinya.Â
Yusuf menekankan, Jagabaya hanya bertugas mencegah konflik atau alarm peringatan dini. Penindakan tetap dilaksanakan pihak berwajib
Jika menemukan informasi tak berfaedah di media sosial yang dapat mengancam ketertiban masyarakat, Jagabaya menyampaikannya kepada perangkat desa. Jika memungkinkan, kata Yusuf, informasi Jagabaya akan diteruskan kepada Pemkab, Pemprov, dan Presiden. Informasi Jagabaya dianggap valid untuk diketahui Presiden.
Dalam waktu dekat, kehadiran Jagabaya dianggap efektif dalam mengantisipasi kerawanan selama Pilkada serentak 2018. Namun, pertanyaan muncul karena dalam beberapa waktu belakangan, Karanganyar nyaris nihil dari gangguan keamanan. Seruan damai selalu terdengar dari kedua paslon Cabup-Cawabup Karanganyar dalam pelbagai kesempatan.
"Karanganyar adalah rumah kita untuk besok sampai dunia akhirat," kata Juliyatmono saat menghadiri deklarasi relawan Gardal di Jaten, Karanganyar, Minggu (6/5/2018)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H