Ekspektasi memproduksi informasi yang pro lingkungan adalah terjadinya transformasi sikap publik setelah mengkonsumsi informasi tersebut. Maka, sangat penting bagi media untuk memahami logika publik demi meningkatkan pengaruh kuat yang diterima oleh publik itu sendiri.
Peningkatan pengaruh kuat ini dilakukan untuk menghasilkan komitmen publik terhadap informasi yang pro lingkungan. Kemungkinan komitmen yang dapat dihasilkan adalah komitmen yang mendorong publik untuk membantu media dalam mengumpulkan dukungan konkrit untuk mengkampanyekan informasi dalam bentuk sikap dan perilaku pro lingkungan kepada masyarakat luas. Keterlibatan publik dalam berkontribusi mengkampanyekan informasi merupakan metode yang paling efektif.
Jadi, hal yang sangat penting ditegaskan dalam tulisan ini adalah metode media dalam memberikan pemahaman lingkungan kepada publik melalui informasi atau semacam iklan yang produktif agar dapat menciptakan keterlibatan publik dalam mengkampanyekan informasi lingkungan kepada masyarakat luas. (Efrem Gaho/131005163/S0S)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H