Mohon tunggu...
Efrain Limbong
Efrain Limbong Mohon Tunggu... Jurnalis - Mengukir Eksistensi

Menulis Untuk Peradaban

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Inspirasi dari Kunjungan ke Destinasi Wisata Sulut

1 Juni 2022   19:25 Diperbarui: 8 September 2022   09:59 1931
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagi wisatawan tidak berminat untuk diving, tak perlu ragu karena ada destinasi wisata sejarah yakni Monumen Trikora yang bisa dikunjungi. Selain melihat langsung bukti sejarah, juga dapat mendokumentasikan momentum kunjungan  di beberapa spot menarik.

Ada juga destinasi wisata religi berupa Patung Yesus setinggi kurang lebih 35 meter. Patung yang diperkirakan tingginya hampir menyamai Patung Kristus Kota Rio De Jeneiro Brazill setinggi 38 meter. Patung Yesus tersebut berdiri menghadap ke arah laut Maluku dengan panorama alam yang mempesona.

Keindahan panorama alam. Doc Pri 
Keindahan panorama alam. Doc Pri 

Pesawat tempur sisa perang di Pulau Lembeh. Doc Pri
Pesawat tempur sisa perang di Pulau Lembeh. Doc Pri

Untuk berkunjung ke Distinasi Patung Yesus dan Monumen Trikora wisatawan tidak dikenakan biaya masuk. Hanya saja tranportasi ke Lokasi destinasi menggunakan Kapal Ferry atau juga perahu motor untuk menyeberang dari Bitung ke Pulau Lembeh.

Jika anda penikmat wisata sejarah dan religi, sempatkanlah main ke Pulau Lembeh Sulut untuk menambah daftar referensi destinasi wisata yang sudah pernah dikunjungi.

4. Air Terjun Parom

Destinasi wisata alam yang berlokasi di Bitung ini menjadi destinasi yang banyak didatangi pengunjung atau wisatawan domestik. Ada dua spot air terjun setinggi kurang lebih 20 meter di lokasi tersebut. Untuk bisa sampai ke lokasi air terjun, pengunjung terlebih dulu harus menuruni sekitar seratusan anak tangga.

Lokasi air terjun Parom. Doc Pri
Lokasi air terjun Parom. Doc Pri

Menuruni anak tangga. Doc Pri
Menuruni anak tangga. Doc Pri

Banyak pengunjung yang datang untuk menikmati curahan air yang jatuh dari ketinggian, sembari mendokumentasi foto dari berbagai spot yang ada. Selain menikmati keindahan alamnya, destinasi air terjun Parom juga menjadi tempat rekreasi keluarga, karena lokasinya yang dekat dengan Kota Bitung.

Adapun biaya masuk ke lokasi air terjun sebesar Rp 15 ribu. Bagi pengunjung yang tidak membawa bekal, jangan kuatir karena pihak pengelola menyiapkan kuliner dengan harga yang terjangkau.
 
5. Pemandian Air Panas Makarios

Destinasi wisata pemandian air panas ini berlokasi di Tondano Kabupaten Minahasa. Sebenarnya di Tondano banyak lokasi pemandian air panas yang dapat dikunjungi. Menikmati air panas di Tondano yang berhawa sejuk, tentu saja menghadirkan cita rasa berbeda.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun