Mohon tunggu...
Edy Susanto
Edy Susanto Mohon Tunggu... Lainnya - Seorang Penulis dan Jurnalis

Seorang yang senang mengamati lingkungan sekitar dan sesekali pengamatan itu ditulis dan dituangkan dalam bentuk tulisan sederhana.Masih terus belajar dan ingin tetap banyak belajar.Untuk terus dan tetap memperbaiki diri menjadi lebih baik lagi.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Makan Siapa Kita Hari Ini?

29 November 2011   07:59 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:03 113
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sungguh sangat ironi potret bangsa ini.Saat ditengah banyak orang yang kesusahan dan kesulitan untuk bisa bertahan hidup di zaman sekarang.Faktanya ada beberapa orang yang mempertontonkan ketidakpeduliannya kepada oarng lain di sekitarnya.Betapa tidak beberapa orang yang mengaku anggota dewan yang terhormat mempertontonkan parade kekayaannya kepada berjuta rakyat yang konon diwakilinya.Mereka wakil rakyat ini,tanpa malu-malu lagi memperlihatkan deretan mobil-mobil pribadi yang mahal dan mewah.Mereka juga berpenampilan dan bergaya parlente bak seleberita.Jauh dari kesan wakil rakyat yang terhormat. Tapi memang seperti itulah adanya.Parade kemewahan yang dipertontonkan itu berlomba dengan gaya hidup hedonis yang diperlihatkan para  wakil rakyat ini.Apa mereka tidak mengetahui bahwa banyak rakyat miskin yang tidak bisa makan dengan layak sehari-harinya.Begitupula jutaan anak-anak negri ini yang rawan putus sekolah karena tidak ada biaya untuk bersekolah.Berapa banyak pula keluarga-keluarga yang tidak mampu untuk berobat ke rumah sakit karena ketiadaan biaya.Sungguh sebuah potret kemiskinaan sebuah bangsa yang kaya dan makmur sumber daya alamnya.Banyak pula daerah-daerah tertinggal dan miskin tersebar diseantero nusantara. Maka kalau ada pertanyaan dari si miskin kepada ibunya. " Makan apa mak, kita hari ini..? " (emaknya bingung karena sudah tidak ada bahan makanan yang bisa dimakan hari ini) Apabila soal makanan ditanyakan kepada para wakil rakyat yang hobinya korupsi, kolusi, patgulipat dan semua para aparatur negara yang kerjaannya menjadi mafia pajak, mafia peradilan , mafia kasus, mafia anggaran, mafia hukum dan semua mafia-mafia yang ada dan terjadi di negri ini. Maka pertanyaan seputar makanan yang ditanyakan orang-orang ini adalah : " Makan siapa kita hari ini...??? " Wallahu a'lam bi showab...

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun