Lalu para pendukung Indonesia dibuat berdebar-debar ketika di menit ke-85 Turkmenistan mengubah skor jadi 4-3 dimana Chonkaev berhasil membobol gawang Feri dengan satu sontekan pelan dari mulut gawang.
Tetapi timnas tak mau tersingkir, dengan sisa-sisa tenaga yang ada mereka meningkatkan kewaspadaan dan kembali menyerang. Pada menit ke-93, Ahmad Bustomi nyaris menambah gol Indonesia bila tendangannya tidak membentur tiang kiri gawang Tukrmenistan. Hingga akhirnya tak lama kemudian, wasit Benjamin Williams asal Australia meniup peluit panjang dan Indonesia berhak atas kemenangan 4-3.
[caption id="attachment_125639" align="aligncenter" width="518" caption="Tim Indonesia PPD 2014 (kanalbola.com)"]
Susunan pemain: Indonesia: Feri Rotin Sulu, M Nasuha, Zulkifli Syukur, Ricardo Salampessy (Hamka Hamzah 85), M Roby; M Ridwan, Firman Utina (Tony Sucipto 77), Ahmad Bustomi, M Ilham (Okto Maniani 75); Boaz Solossa, Cristian Gonzales
Turkmenistan: Maksatmyrat Shamuradov; Gocguly Gochkuliev, Begli Annageldiyev (Serdar Annaorazov 46), Maksim Belyh, David Sarkisov; Guvanch Hangeldiyev (Arslanmurad Amanov 46), Bahtiyar Hojaahmedov, Guvanch Abylov; Berdy Shamuradov, Ruslan Mingazov (Aleksandr Boliyan 64), Gahrymanberdy Conkhaev
Pertandingan ini adalah Prestasi Indonesia Kedua Membanggakan PSSI Djohar Arifin! Lihat juga Prestasi Indonesia Pertama Membanggakan PSSI Djohar Arifin . Salam Olahraga.-
*(Sumber dari berbagai media)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H