(Janganlah jemu menghadapi kemiskinan, Usahakanlah menurut kejujuran, sebab orang jujur meskipun tenggelam akan timbul juga. Jangan pula iri hati terhadap sesamamu manusia, jangan membenci orang lain, jangan mencemburui orang yang bernasib mujur, sebab musibah akan menimpa engkau sampai keturunanmu kelak )
Paseng ini menitipkan pesan yang begitu dalam, bahwasanya janganlah jemu menghadapi kemiskinan harta karena menuntut hidup secara jujur, bagaimanapun gelapnya kehidupan orang yang menuntut kejujuran tidak akan tersesat, sebab suluh dalam hatinya (keimanan) tidak pernah padam. Sebaliknya, orang yang hidup di atas gelimangan harta tanpa kejujuran, ibaratnya duduk di kursi emas di dalam sebuah penjara, jika iri hati telah tertanam dengan subur, akibatnya buah yang pahit akan dikecap pula oleh keturunannya.
Â
***
Â
Â
Â
Â
Â
Â
__________________________________________________________