Mohon tunggu...
Edwin Dewayana
Edwin Dewayana Mohon Tunggu... -

.......... menyingkap fenomena di balik setiap peristiwa .........

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Ingin Badan Bertambah Tinggi? Makanlah Sayur

31 Januari 2012   00:18 Diperbarui: 25 Juni 2015   20:16 3351
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Parenting. Sumber ilustrasi: Freepik

Anda ingin punya badan yang tinggi? Atau anda sudah melewati masa pertumbuhan tapi masih ingin menambah tinggi badan? Ada caranya lho .... yaitu makan teratur dengan porsi nutrisi seimbang, dan cukup sayur setiap kali makan.

Selain cukup sayur setiap kali makan, anda juga perlu berjemur di sinar matahari pagi kira-kira jam 7:00 selama 5 menit. Tidak usah terlalu lama, cukup 5 menit dan asal teratur.

Kemudian anda perlu memperbanyak olahraga anda dengan lebih besar porsi yang memungkinkan pertambahan tinggi badan. Cara mudah melakukannya dengan pull up tiga kali seminggu. Dengan pull up, lumbar-lumbar tulang belakang anda dan sela-sela antar lumbar akan bertambah panjang. Ada 32 lumbar. Dengan asumsi masing-masing lumbar bisa bertambah panjang 1 mm, maka untuk 32 lumbar anda bisa bertambah tinggi 3,2 cm.

Pull up penting juga untuk menjaga kesehatan tulang belakang dan saraf-saraf di sepanjang tulang belakang. Apalagi kalau anda pernah jatuh dan mengalami pergeseran lumbar tulang belakang, pull up akan membantu meluruskan lumbar-lumbar itu dan menambah jarak antar lumbar sehingga sarafnya tidak terjepit. Dengan demikian operasi tidak diperlukan. Apalagi operasi tulang belakang termasuk operasi yang tidak ringan, sehingga bisa dihindari.

Sayur yang dimakan jangan yang overcooked atau jangan terlalu masak. Paling baik adalah sayuran segar atau mentah sepanjang bisa dipastikan bersih dari pestisida, insektisida, fungisida dan bakteri e-coli. Caranya dengan mengambil sampel sayuran yang dibeli dari abang sayur dan menganlisisnya di Laboratorium Lingkungan Hidup. Sayuran segar masih utuh kandungan nutrisi dan enzym-nya.

Nutrisi seimbang diperlukan karena penambahan tinggi badan memerlukan mineral-mineral seperti kalsium untuk tulang, dan protein untuk pembentukan bagian-bagian tubuh. Sinar matahari pagi dan vitamin D membantu penyerapan kalsium.

Pasti pembaca heran, mengapa menambah tinggi badan memerlukan asupan sayur cukup? Bukankah selama ini daging atau protein yang lebih dipercaya bisa membantu menambah tinggi badan? Masak iya sih? Kita lihat deh di sekeliling kita. Jerapah yang pemakan daun-daunan badannya tinggi. Kerbau dan sapi pemakan rumput badannya tinggi besar. Sedangkan anjing dan kucing yang pemakan daging, badannya pendek dan kecil. Baru sadar kan?

Ingat bahwa makan cukup sayur saja tidak cukup. Harus disertai dengan olahraga pull up, berjemur di sinar matahari pagi jam 7:00 selama 5 menit, cukup olahraga yang lain, cukup minum air, dan cukup nutrisi yang lain. Semuanya dalam porsi cukup, tidak perlu ngoyo atau berlebihan.

Bahkan anda yang sudah melewati masa pertumbuhan pun masih bisa menambah tinggi badan dengan cara ini. Tentunya tidak sebanyak pertambahan tinggi anak-anak dalam masa pertumbuhan. Untuk orang dewasa pertambahannya mungkin berkisar antara 1 - 1,5 cm tergantung kondisi masing-masing orang. Mungkin juga kurang dari itu. Selain dari pertambahan panjang 32 lumbar, juga karena struktur tulang belakang menjadi lebih lurus daripada sebelumnya, yang memberikan faktor pertambahan tinggi badan. Cara ini sangat aman karena tubuh tidak dibebani berlebihan. Pull up pun cukup dengan hitungan kira-kira 12 detik setiap hari.

Untuk orang yang punya indikasi osteoporosis harus melakukannya dengan hati-hati, sebaiknnya meminta petunjuk dokter terlebih dulu. Namun sepanjang osteoporosisnya belum parah, metode ini justru bisa ikut meringankannya.

Masuk akal kan?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun