" Kecian de loh " inilah kata kata yang sering dilontarkan anak anak muda maupun orang tua jaman sekarang apabila mendengar orang lain atau lawan bicaranya mengalami kekecewaan ataupun kemalangan . Kata kata itu bukan hanya bagi mereka, tetapi warga Rt.001/Rw 03, Kel. Sukasari yang dikenal dengan alamat Jalan Siliwangi 1 juga pantes dikatai " kecian de loh ". Mengapa ? tentu saja ada kekecewaan yang sudah ber-puluh2 tahun lamanya disebabkan Jalan (bukan) Komplek Kehutanan yang saat ini dikenal dengan Jalan Siliwangi 1 tidak pernah diperbaiki oleh Pemda Bogor sedikitpun, sehingga apabila jalan tersebut rusak maka warga setempat yang memperbaikinya dengan swadaya bersama
Pada hal menurut Ketua Rt kami pernah diajukan permohonan perbaikan jalan liwat kelurahan setempat ber-puluh-puluh yang lalu, akan tetapi sampai minggu lalu masih belum ada tanda2 akan diperbaiki boroboro mau di hotmix.
Akan tetapi hari ini wajah2 sebagian besar warga yang sudah pensiunan baik dari Pemerintah maupun swasta sangat cerah, ceria, sukacita dan kerut2 disekitar wajahpun sepertinya menjadi hilang bak baru mendapatkan suntikan darah segar atau minum kapsul P.Placenta hehehe . Anak2pun dapat bermain sepeda dan lari2 dengan tidak perlu harus kuatir kakinya akan terantuk lagi.
Jalan Hotmix yang diidam idamkan selama puluhan tahun oleh warga Jl.Siliwangi bukan hanya impian lagi tetapi  hari ini sudah menjadi kenyataan. Saya berpikir pastilah perintah untuk pengaspalan jalan sepanjang lebih kurang 300m X lebar 3,5 meter ini datangnya dari Walikota sebab tidak mungkin apabila biaya yang terhitung besar itu dikeluarkan tanpa diketahui atau acc Pak Wali .
Sekarang dengan jalan beraspal hotmix dilengkapi pohon2 besar disisi sisi jalan yang dilestarikan oleh warga membuat setiap orang atau pejalan kaki yang melalui jalan tersebut dapat merasakan dan menikmati kesegaran dan kesejukan kota Bogor didaerah kami . Bahkan setiap mereka yang berolah raga berjalan kaki sering meliwati jalan tersebut dikarenakan suasananya memang benar2 asri .
Walikota Bogor DR.Bima Arya yang boleh dikatakan masih baru memimpin Kota Bogor betul2 mendengar, menanggapi dan memproses dengan cepat keluhan setiap warganya . Melalui kompasiana ini kami mengucapkan : Hatur nuhun pisan Kang Bima, semoga Kota Bogor yang kita cintai bersama benar2 menjadi Kota yang disenangi oleh semua orang .
Mari warga Kota Bogor kita dukung seluruh program dan kebijakan Kang Bima agar Kota yang pernah mendapat Adipura Kota BERIMAN , Bersih ,Indah dan Nyaman ini benar2 terwujud kembali. Begitupun rencana menjadi Kota Taman dari Pak Wali dapat benar2 terlaksana dengan dukungan dari setiap warga kota Bogor.
Bogor, 11 Juni 2014 dari Jalan Siliwangi 1