Mohon tunggu...
Edi Purwanto
Edi Purwanto Mohon Tunggu... Administrasi - Laskar Manggar

Aku ingin melihat binar bahagia di matamu, wahai Saudaraku

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Buktikan Kualitas, Siswa SMAN 1 Manggar Tunjukkan Kreativitas

5 Februari 2022   16:59 Diperbarui: 5 Februari 2022   17:03 607
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Siswa SMA Negeri 1 Manggar menampilkan aneka kreativitas karya seni tari dan musik, pada grand final "Semarak Merdeka Berkarya" Jumat (4/2/22) di halaman SMA Negeri 1 Manggar. Penampilan siswa tersebut mendapatkan tepuk tangan dan sambutan meriah dari Gubernur Kep. Bangka Belitung, Bupati Beltim, dan para penonton lainnya.

Semarak Merdeka Berkarya, merupakan rangkaian event program Honda Osis Challenge. Adapun penampilan siswa meliputi tarian kolasal yang menampilkan aneka tarian nasional dari berbagai daerah di Indonesia, tarian persembahan siswa angkatan 39 SMA Negeri 1 Manggar, dan penampilan musik modern kolaborasi dengan angklung, serta beberapa pertunjukan seni lainnya.

Dokpri
Dokpri

Hadir dalam kesempatan tersebut, Gubernur Kep. Bangka Belitung Erzaldi Rosma, beserta istri, Melati Erzaldi, Bupati Belitung Timur, Burhanudin, Ketua DPRD Belitung Timur Fezzi Uktolseja, beberapa Anggota DPRD Provinsi Kep Babel, perwakilan Dinas Pendidikan Propinsi Kep Bangka Belitung, beberapa Kepala OPD, Pejabat instansi pemerintah vertikal seperti Kepala KP2KP Manggar, Edi Purwanto, Kepala BNN Tanjung Pandan Nasrudin, perwakilan Bank Sumsel, Achyar Ranadansyah. Tampak hadir juga kepala sekolah SMA dan SMP se Belitung Timur, serta orang tua siswa.

Dokpri
Dokpri

Kepala SMA Negeri 1 Manggar, Sabarudin dalam sambutannya menyampaikan, dalam usianya yang ke-41 tahun, SMA Negeri 1 Manggar terus berkarya, memperhatikan aspek intelektual, spiritual, moral, dan juga sosial. Selain itu disampaikan agenda Semarak Merdeka Berkarya, selain pentas aneka seni tari dan music, juga ada peresmian cafe literasi, Infaq 1001 al quran, dan ttand integrasi.

Dokpri
Dokpri

Bupati Belitung Timur, Burhanuddin menyampaikan, menyongsong era 4.0 kita harus menyiapkan generasi, kemajuan teknologi harus dimanfaatkan sebaik-baiknya. Bupati juga berpesan kepada siswa dan para generasi muda untuk bijak dalam bersosial media, jadilah generasi emas, yang akan mewarisi Belitung Timur.

Ketua Dewan Kerajinan Daerah (Dekranasda) Provinsi Kep. Bangka Belitung, Melati Erzaldi, yang juga istri Gubernur Provinsi Kep Bangka Belitung, dalam sambutannya menyampaikan pesan Sun Tzu, bahwa untuk menghancurkan suatu bangsa, cukup melupakan sejarah dan budaya. Tanpa sejarah dan budaya, maka suatu Negara seperti pohon tanpa akar. 

Oleh karenanyam Melati mengajak generasi muda untuk tidak melupakan sejarah dan budaya kita khususnya Bangka Belitung, mari kita merawat sejarah, termasuk maha karya kain Cual, yang merupakan ikon Kepulauan Bangka Belitung.

Dokpri
Dokpri

Gubernur Kep Bangka Belitung dalam sambutannya menyampaikan, kutipan dari Eleanor Roosevelt, "Small minds discuss about people, average minds discuss about events, great minds discuss about ideas". Gubernur juga menyampaikan bahwa Event G20 lokasinya di Belitung, jadi masyarakat Belitung harus menukseskan, dan meminta agar salah satu pengisi event G20 adalah tarian atau musik dari SMA Negeri 1 Manggar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun