KP2KP MANGGAR Deklarasi Netralitas Dalam Pemilu 2019
Manggar, Belitung Timur. Sebagai bagian dari anak bangsa, yang cinta tanah air, KP2KP Manggar mempunyai komitmen untuk turut serta mensukseskan pemilu serentak 2019 dan menjaga netralitas ASN.
Komitmen tersebut disampaikan dalam bentuk ikrar netralitas ASN yang diwakili oleh kepala KP2KP Manggar, Edi Purwanto, dalam Apel Bersama ASN se Beltim, termasuk perwakilan instansi vertikal di Beltim, di Halaman Kantor Bupati Beltim, Senin (1/4).
Apel dipimpin langsung oleh Bupati Beltim, Yuslih Ihza. Sedangkan pembacaan Ikrar Pernyataan Sikap dipimpin oleh Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM), Yuspian yang diikuti oleh seluruh peserta apel.
Poin-poin yang dibacakan dalam deklarasi:
1. Mendukung suksesnya Pemilu dan Pilpres serentak tahun 2019, demi terwujudnya sistem pemerintahan presidensil yang semakin efektif berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.
2. Menolak segala bentuk kampanye yang bermuatan kebencian, fitnah dan ujaran yang bermuatan SARA serta HOAX.
3. Mendukung serta mendorong kampanye yang bermartabat dan beretika serta lebih mengedepankan adu program, adu konsep, adu gagasan sebagai bagian dari pendidikan politik yang bermartabat.
4. Menjaga Netralitas dan Profesionalitas ASN dalam menyalurkan hak dan kewajiban politiknya secara Bertanggungjawab.
5. Mengajak seluruh warga negara RI untuk menggunakan hak pilihnya secara demokratis pada tanggal 17 April 2019.
6. Mendukung tetap tegaknya NKRI yang berasaskan Pancasila, UUD 1945, dan Bhinneka Tunggal Ika.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H